Sarapan 7 Buah Segar Ini Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

Sarapan 7 Buah Segar Ini Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

Odilia WS - detikFood
Selasa, 08 Sep 2020 08:00 WIB
Sarapan Buah Segar untuk Turunkan Berat Badan
Foto: iStock
Jakarta -

Sedang turunkan berat badan? Beberapa buah segar ini punya nutrisi penting yang bisa bantu kamu turunkan berat badan lebih cepat. Apalagi dimakan saat sarapan.

Banyak pilihan menu sarapan sehat. Dari salad sayuran, smoothies, roti gandum hingga berbagai olahan oatmeal. Tetapi jika ingin mengasup makanan alami, selain sayuran segar, buah segar menjadi pilihan tepat.

Ini karena ada beberapa buah segar yang kaya serat, vitamin, mineral dan serat serta rendah kalori. Buah segar relatif mudah dicerna, rasanya enak dan bisa memberi rasa kenyang lebih lama sehingga kamu tidak terpicu ngemil atau makan siang lebih banyak.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Buah segar merupakan pelengkap menu sehat yang kamu konsumsi. 'Jika kamu sedang menurunkan berat badan, aspek yang penting kamu kenyang dan menikmati apa yang kamu makan,' pesan Martha Lawser, RDN seperti dikutip dari everydayhealth (2/7).

Dilansir dari berbagai sumber berikut ini beberapa jenis buah segar yang bisa dijadikan menu sarapan. memberi asupan nutrisi, enak rasanya dan membuat perut cepat kenyang.

ADVERTISEMENT

1. Apel

Sejak dulu apel dipuja sebagai buah paling menyehatkan. Salah satunya karena apel mengandung serat tinggi tetapi rendah kalori. Karena itu apel sangat cocok dimakan saat sarapan terutama bagi yang sedang turunkan berat badan.

Makanan dengan tinggi serat bisa melambatkan pencernaan dan membuat perut kenyang dalam waktu yang laina. Agar lebih baik makan apel bersama kulitnya. Satu buah apel ukuran sedang mengandung 4.37 gram serat dan 96.4 kalori.

Apel bisa dimakan begitu saja bersama kulitnya, dibuat campuran yogurt dan oatmeal. Atau potong-potong dan jadikan campuran salad buah. Selain rasanya manis segar, apel juga renyah dan kaya air.


2. Pisang

Pisang termasuk buah yang dihindari saat sedang menurunkan berat badan karena tinggi kalori. karena buah ini banyak mengandung gula alami yang kemudian ditransfer menjadi karbohidrat yang bisa memicu kenaikan berat badan. Karenanya pisang dihindari pelaku diet keto.

Padahal bagian dari karbohidrat dalam pisang berbentuk serat pektin dan pati yang baik. Keduanya mampu mengatur gula darah agar tetap stabil. Penelitian terakhir menyebut karbohidrat dalam pisang membuat perut kenyang lebih lama dan membuat gula darah stabil.

Pisang merupakan buah yang praktis, enak dan bersih karena tak perlu dipotong atau dibungkus. Mudah dijadikan bekal. Bisa diolah menjadi smoothies dengan campuran buah lainnya atau campuran salad buah.

-Sarapan Buah Segar untuk Turunkan Berat Badan Foto: Twitter @Jungleebilli_ /iStock

3. Semangka

Buah merah dengan rasa manis ini mengandung 92% air. Karenanya buah ini akan memberi rasa kenyang lebih lama. Selain itu semangka juga mengandung lycopene yang bisa mencegah kanker prostat pada pria.

Buah ini cocok dikonsumsi di siang hari untuk menghidrasi tubuh. Karena rendah kalori buah ini cocok bagi mereka yang sedang menurunkan berat badan. Semangka juga mengandung vitamin A dan vitamin C yang bisa menjaga kulit tetap mulus dan kencang.

Selain dimakan segar atau dibuat jus dengan paduan buah segar lainnya. Atau racik menjadi salad dengan paduan keju feta dan daun selada serta minyak zaitun. Karena rasanya renyah dan segar, semangka juga cocok untuk campuran salad buah atau salad sayuran.

4. Alpukat

Alpukat belakangan ini naik daun sebagai superfood karena kandungan lemak baiknya. Rasanya creamy segar dan menjadi buah paling baik untuk menurunkan berat badan. Selain itu juga disukai para pelaku hidup sehat.

Kandungan lemak tak jenuh tunggal dan lemak tak jenuh ganda dalam alpukat berkaitan dengan kesehatan jantung dan memberi rasa kenyang yang lama. Serat dalam alpukat juga memperlancar pencernaan. Setengah buah alpukat mengandung 4.55 g serat.

Sebaiknya alpukat masak dikonsumsi begitu saja sebagai campuran smotthies, salad atau olesan roti panggang. Hindari mengolah alpukat dengan tambahan susu kental manis dan pemanis lainnya karena akan menambah asupan kalori.

5. Nanas

Buah tropis ini sangat kaya akan air, serat dan vitamin C. Rasanya manis, sedikit asam dan segar. Dalam 210 gram nanas cincang mengandung 78.9 mg vitamin C. Kandungan airnya bisa membantu penurunan berat badan karena memberi rasa kenyang lebih lama.

Dalam penyusunan menu harian untuk penurunan berat badan penting memasukkan bahan makanan yang kaya serat dan air. Selain menghidrasi tubuh juga membuat penurunan berat badan lebih cepat.

Nanas bisa dimakan sebagai buah segar potongan, campuran salad, dibuat jus atau smoothies. Bahkan enak dipadukan dengan yogurt, keju hingga buah-buahan lain. Enak dibuat sambal, rujak atau campuran es buah.

Jeruk MandarinSarapan Buah Segar untuk Turunkan Berat Badan Foto: iStock

6. Jeruk

Orange juice atau OJ jadi bagian menu sarapan warga Amerika dan sebagian besar orang Eropa. Ini karena jeruk dikenal sebagai buah yang kaya akan vitamin C yang diperlukan untuk daya tahan tubuh. Selain itu jeruk juga mengandung serat yang baik untuk pencernaan.

Jika ingin konsumsi jeruk untuk turunkan berat badan para ahli menyarankan untuk mengonsumsi langsung atau berupa buah utuh dan segar. Sangat tidak dianjurkan untuk mengonsumsi jus apalagi jus jeruk kemasan yang umumnya ditambahkan gula.

Kandungan vitamin C dalam jeruk bisa memperkuat daya tahan tubuh dan membantu tubuh produksi kolagen dan penyerapan zat besi. Satu butir buah jeruk ukuran sedang mengandung 69.7 mg vitamin C atau memenuhi 77% kebutuhan harian.

7. Mangga

Saat ini sedang musim buah mangga, sehingga ada beragam jenis mangga dengan harga murah. Buah dengan rasa manis sedikit asam ini disukai banyak orang dan enak dinikmati sebagai menu sarapan.

Mangga diketahui sangat baik untuk metabolisme tubuh dan menurunkan risiko peradangan. Dalam sebuah studi April 2017 di jurnal The FASEB ditemukan bahwa mangga bisa turunkan tekanan darah dan menstabilkan gula darah.

Dalam 1 buah mangga mengandung 3.31 g serat sehingga memberi rasa kenyang lebih lama. Paling enak dikupas, dipotong-potong dan dimakan segar. Atau jadikan campuran smoothies, salad buah atau dibuat jus dengan campuran buah lainnya.




(odi/odi)

Hide Ads