Resep Tumis Bayam Campur Telur yang Gurih Buat Ide Bekal

Resep Tumis Bayam Campur Telur yang Gurih Buat Ide Bekal

Sayur - detikFood
Kamis, 08 Jan 2026 09:01 WIB
Resep Tumis Bayam dan Telur
Yenny Mustika Sari

Yenny Mustika Sari

BAGIKAN
Jakarta -

Untuk ide bekal makan siang, kamu bisa menikmati kreasi tumis sayuran yang praktis. Coba campurkan bayam dan telur sebagai asupan protein. Berikut resep praktisnya!

Bayam yang bernutrisi tinggi bisa menjadi lauk lezat untuk ide bekal praktis ke kantor maupun sekolah. Salah satunya dijadikan tumisan yang gurih lezat.

Tumisan bayam cocok dikreasikan bersama telur orak-arik. Bumbu sederhana yang gurih bisa menghasilkan rasa yang lezat. Pas sekali dinikmati bersama nasi hangat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut resep dan cara memasak tumis bayam campur telur:

Resep Tumis Bayam Campur Telur

DurasiTingkat KesulitanPorsi
20Mudah2
Daerah Asal Masakan : -
Kategori Masakan :[Sayur

Bahan Bahan

  • 1 ikat bayam hijau (bisa campurkan dengan bayam merah)

    ADVERTISEMENT
  • 2 butir telur ayam
  • 1 sdt minyak wijen
  • 2 sdm minyak sayur
  • 5sdm air

    Bumbu

  • 2 siung bawang putih (cincang)

  • 1/2 cm jahe (cincang)
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm kaldu jamur bubuk
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdt garam

Cara Memasak:

  1. Siapkan daun bayam, cuci bersih dan petik ambil daunnya saja.
  2. Tumis bawang putih dan jahe hingga harum dengan campuran minyak sayur dan minyak wijen.
  3. Masukkan 2 butir telur dan orak-arik di atas wajan.
  4. Tambahkan daun bayam, lalu bumbui dengan saus tiram, kaldu jamur, merica bubuk, dan garam.
  5. Aduk sampai merata, tambahkan sedikit air untuk melunakkan bayam.
  6. Sajikan tumis bayam telur bersama nasi hangat.



Simak Video "Wagyu MB5 Tenderloin, Sajian Spesial di Tahun Baru"
[Gambas:Video 20detik]
(yms/yms)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads