Taco Bell: Cicip Taco Supreme hingga Burrito Buatan Resto Amerika Hits

Taco Bell: Cicip Taco Supreme hingga Burrito Buatan Resto Amerika Hits

Yenny Mustika Sari - detikFood
Jumat, 25 Des 2020 12:00 WIB
Taco Bell: Cicip Tacos Supreme dan Quesadilla
Foto: detikFood
Jakarta -

Taco Bell resmi membuka gerai pertama di Indonesia. Seperti apa rasa Taco Supreme hingga Burrito buatan resto fast food ternama Amerika ini?

Taco Bell adalah gerai restoran cepat saji yang berasal dari California, Amerika Serikat. Restoran ini menawarkan sajian khas Meksiko, seperti taco, burrito, hingga quesadilla. Taco Bell pertama kali berdiri di California pada tahun 1962.

Setelah penantian panjang, akhirnya Taco Bell buka di Indonesia pada 18 Desember 2020. Antusias masyarakat terhadap Taco Bell pun begitu tinggi. detikFood yang penasaran mengunjungi gerainya di Jalan Senopati No. 96, Jakarta Selatan, pada Rabu (23/12).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada hari itu terlihat antrean yang cukup panjang. Karena beroperasi di tengah pandemi, Taco Bell Indonesia tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Mekanisme antrean

Taco Bell: Cicip Tacos Supreme dan QuesadillaTaco Bell: Cicip Tacos Supreme dan Quesadilla Foto: detikFood

Karena baru buka dan antusiasme pengunjung yang tinggi, terjadi antrean yang cukup panjang. Ini terlihat di counter 'Take Away'. Namun untuk menikmati makanan di dalam restoran (dine-in), antreannya tak begitu mengular.

ADVERTISEMENT

Hanya ada beberapa orang yang menunggu giliran masuk. Jadi, mekanisme antrean adalah kamu harus daftar terlebih dahulu untuk mendapatkan nomor. Setelah itu tinggal menunggu nomor dipanggil. Saat itu kami menunggu sekitar 10 menit saja karena antrean tak begitu panjang.

Baca Juga: Taco Bell Buka Gerai Pertama di Indonesia Hari Ini

4 Menu Andalan

Taco Bell: Cicip Tacos Supreme dan QuesadillaTaco Bell: Cicip Tacos Supreme dan Quesadilla Foto: detikFood

Ada beragam menu khas Meksiko yang ditawarkan Taco Bell. Kami memesan menu Tacos Supreme, Chicken Quesadilla, Grilled Stuff Burrito, dan Bell Rice yang merupakan menu andalan di sini.

Namun, selain keempat menu tersebut masih ada banyak menu lainnya. Seperti Crunchwrap Supreme, Kickin' Chicken Tacos, Naked Chicken Taco, Chickstar, Nacos, dan lainnya.

Tacos Supreme

Lalu seperti apa rasa dari keempat menu tersebut? Pertama, kami mencicipi Tacos Supreme (Rp 81.819). Kami memesan paket combo. Hidangan ini terdiri dari 2 beef Tacos Supreme yang crunchy, nachos chips, dan 1 cola yang bisa diisi ulang sepuasnya.

Taco Bell: Cicip Tacos Supreme dan QuesadillaTaco Bell: Cicip Tacos Supreme dan Quesadilla Foto: detikFood

Isian taco nya sangat melimpah, ada selada segar, potongan tomat, hot sauce and sour cream, daging giling berbumbu, serta keju cheddar di atasnya. Tacos Supreme ini terasa nikmat pada gigitan pertama. Ada tekstur renyah dari tortilla yang garing dengan rasa jagung yang khas.

Semua rasa berpadu jadi satu dan pas di lidah. Tambahannya adalah rasa asam dari sour cream, lalu terasa daging giling berbumbu gurih, serta rasa segar dari selada dan tomatnya.

Chicken Quesadilla

Taco Bell: Cicip Tacos Supreme dan QuesadillaTaco Bell: Cicip Tacos Supreme dan Quesadilla Foto: detikFood

Selanjutnya kami mencicipi Chicken Quesadilla (Rp 68.182) dalam pilihan paket combo. Satu porsinya disajikan dengan kentang goreng dan cola yang bisa refill.

Chicken Quessadilla terbuat dari tortilla lembut yang didalamnya diberi isian keju leleh, ayam cincang berbumbu, dan bumbu khas Meksiko. Pada gigitan pertama kami merasa seperti sedang menyantap pizza lipat, mungkin karena terdapat keju leleh yang melimpah.

Rasanya gurih dan agak asam. Sangat pas dinikmati bersama kentang goreng. Porsi Chicken Quesadilla cukup besar karena terdapat 4 potong. Jadi, cocok untuk menu sharing bersama teman atau keluarga.

Grilled Stuff Burrito

Grilled Stuff Burrito (Rp 36.364) juga tak ketinggalan kami cicipi. Roti tortilla ini diberikan isian yang padat. Kami memesan dengan isian daging ayam cincang berbumbu. Selain itu di dalamnya terdapat selada, tomat, serta saus khas burrito.

Taco Bell: Cicip Tacos Supreme dan QuesadillaTaco Bell: Cicip Tacos Supreme dan Quesadilla Foto: detikFood

Karena isian yang padat, ketika dipotong isian burrito ini tumpah. Soal rasa, menurut kamu burrito yang kami pesan agak keasinan. Mungkin karena banyaknya saus yang digunakan plus tambahan daging ayam cincang berbumbu yang kami pilih.

Kalau ingin mencoba burrito ini, kami merekomendasikan untuk memesan dengan isi crispy chicken. Karena rasanya mungkin akan lebih seimbang.

Rice Bell

Terakhir kami mencoba Rice Bell (Rp 36.363). Rice Bell merupakan menu fusion antara Meksiko dan Indonesia. Karena olahan nasi berbumbu ini ditambahkan sambal korek.

Taco Bell: Cicip Tacos Supreme dan QuesadillaTaco Bell: Cicip Tacos Supreme dan Quesadilla Foto: detikFood

Rice Bell disajikan dengan nasi pulen yang telah dibumbui. Warnanya kemerahan dan rasanya mirip seperti nasi goreng tapi lebih asam.

Pelengkapnya adalah daging sapi cincang berbumbu, selada dan tomat segar, serta nachos chips. Sambal korek yang disajikan pada Rice Bell ini tak begitu pedas. Ketika dicampurkan dalam satu suapan penuh, terasa cukup nikmat.

Pengalaman bersantap di Taco Bell cukup menyenangkan. Rasa menu-menu khas Meksiko di sini bisa diterima oleh lidah orang Indonesia. Porsi makanannya juga cukup besar dan beberapa bisa dinikmati bersama teman.

Harganya relatif terjangkau, mulai dari Rp 15.000-Rp 81.000-an. Gerai restoran ini juga memiliki bangunan yang luas. Terdapat lantai 1 dan 2, bisa jadi tempat nongkrong yang nyaman.

Taco Bell Indonesia
Jalan Senopati No. 96,
Jakarta Selatan
Instagram @tacobellid
Jam operasional: 10.00-21.00 WIB

Ingin tempat makan dan produk Anda direview oleh Detikfood? Kirim email ke foodreview@detik.com.

Baca Juga: Taco Bell Buka Gerai di Indonesia, Ini Ragam Menu Favoritnya




(yms/adr)

Hide Ads