Bahan:
10 buah tahu goreng Sumedang
minyak goreng
Isian:
1 sdm minyak sayur
1 siung bawang putih, cincang halus
2 butir bawang merah, cincang halus
50 g kol, iris halus
50 g tauge
1 sdm daun bawang iris halus
50 g wortel, iris kecil halus
20 buah cabe rawit hijau, iris kasar
1 sdm kaldu ayam bubuk
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
Adonan Pelapis:
100 g tepung beras
1 sdm tepung terigu
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
10 buah cabe rawit hijau, iris halus
400 ml air
Cara membuat:
- Sayat membujur tahu goreng tetapi jangan sampai putus.
- Tumis bawang putih dan bawang merah hingga layu.
- Masukkan sayuran, cabe rawit dan bumbu, aduk hingga sayuran layu dan agak kering.
- Angkat dan dinginkan.
- Adonan Pelapis:
- Aduk semua bahan hingga rata dan licin.
- Isi tiap tahu dengan sayuran tumis hingga padat.
- Celupkan ke dalam adonan.
- Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kering tepungnya.
- Angkat dan sajikan panas
Untuk 10 buah
![]() |
Tips:
- Pilih tahu goreng yang berukuran sama dan baru agar aromanya tidak tengik.
- Saat menumis sayuran pastikan air yang keluar benar-benar mengering. Jika sayuran masih berair tahu tidak akan bisa renyah.
- Goreng sesaat akan disajikan agar rasanya renyah gurih.