Lasagna Bayam Keju - Fun Cooking
Kamis, 12 Apr 2012 10:47 WIB

Bahan:
- 10 lembar lasagna, direbus
- 4 ikat bayam (225 gram), diseduh
- 50 gram keju parut, untuk taburan
- Bahan Saus (aduk rata)
- 5 butir telur, dikocok lepas
- 50 gram keju, diparut
- 7 sendok makan saus tomat
- 1 3/4 sendok teh garam
- 3/4 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh oregano
- 1/2 sendok teh basil
- 400 ml air kaldu
- Tata lasagna dipinggan. Tata bayam di atasnya, Siram dengan campuran bahan saus. Tata lasagna, bayam, dan siram lagi dengan saus.
- Tata lagi lasagna, tata bayam di atasnya.Siram dengan saus.
- Oven 75 menit sampai matang dengan direndam dalam loyang yang berisi air.