Tingginya kasus kejahatan seperti pembunuhan, penculikan, dan konflik merupakan daftar yang paling dihindari orang ketika memilih tempat liburan di suatu negara. Namun, banyak negara-negara berbahaya ini justru menyimpan kekayaan kuliner yang tidak bisa ditemukan di tempat lain.
Namun, bagi sebagian orang yang suka dengan tantangan, serta penggemar kuliner, ada beberapa negara penuh konflik yang bisa jadi destinasi kuliner.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca Juga: Ini 7 Negara Dengan Makanan Termurah di Dunia
Suriah
Foto: Istimewa
|
Banyak wisatawan yang penasaran berkunjung ke sana, dan ingin mencicipi hidangan perpaduan antara Mediterranean dan Middle Eastern. Salah satu sajian yang terkenal di sana ada kebab halabi, hummus, baba ghanoush, za'atar, hingga aneka rempah yang biasanya jadi bahan olesan roti.
Yaman
Foto: Istimewa
|
Setiap wilayah di Yaman memiliki hidangan nasionalnya sendiri, seperti sup daging dengan cabe, dan aneka rempah. Hingga olahan daging seperti ayam, kambing, ikan, susu, hingga keju justru jarang digunakan di sini.
CΓ΄te D'Ivoire
Foto: Istimewa
|
Negara ini bahkan dikenal sebagai negara ke-3 yang paling berbahaya di dunia. Akan tetapi ragam makanan yang ditawarkan membuat orang penasaran untuk berkunjung kemari. Di sini hidangan andalannya ada Chez Rokia, gabungan antara ayam bakar dengan bir dingin.
Somalia
Foto: Istimewa
|
Tapi ibu kota Somalia, Mogadishu menjadi salah satu destinasi wisata yang lebih aman. Banyak restoran terkenal yang hadir di sana, dan hampir semuanya menyajikan makanan tradisional khas Somalia seperti camabuur hingga sate pisang.
Lebanon
Foto: Istimewa
|
Namun dibalik semua konflik itu, tersimpan beragam makanan khas Lebanon yang dikenal sebagai gambaran kuliner Timur Tengah sesungguhnya. Hidangan seperti falafel dan shawarma, menjadi makanan yang paling populer. Bahkan kepopuleran makanan Lebanon sudah mencapai skala internasional.
Afganistan
Foto: Istimewa
|
Tapi ketika membicarakan tentang makanan, Afganistan punya banyak hidangan lezat yang wajib untuk dicoba. Negara ini terkenal dengan hidangan kebab, serta pulao. Pulao ini merupakan olahan nasi yang disajikan dengan daging, ayam, atau sayuran. Ada juga sup kacang shorwa yang tak kalah enak.
Irak
Foto: Istimewa
|
Untuk masalah makanan, Irak punya ragam hidangan lezat. Bertetangga dengan negara Iran dan Turki, di sini wisatawan akan dimanjakan dengan makanan dari sapi, kambing, seperti kebab dan aneka pastry yang lembut dan gurih.
Baca Juga: Siapkan Uang Banyak, 7 Kota Ini Punya Harga Makanan Paling Mahal di Dunia
Halaman 2 dari 8