Pedas Asam Segar Pindang Pegagan di RM Terapung Mbok War Palembang

Pedas Asam Segar Pindang Pegagan di RM Terapung Mbok War Palembang

Sonia Basoni - detikFood
Minggu, 19 Mar 2023 16:30 WIB
Pedas Asam Segar Pindang Pegagan diΒ RM Terapung Mbok War Palembang
Foto: detikFood
Palembang -

Selain pempek, kota Palembang terkenal dengan olahan pindang ikannya yang sedap. Seperti pindang pegagan buatan Mbok War yang populer di Palembang.

Kalau sedang berkunjung atau berlibur ke Palembang, wajib mampir ke RM Terapung Mbok War. Rumah makan terapung ini menyajikan hidangan pindang pegagan aneka ikan yang ukurannya besar, dan harganya terjangkau.

Di sini pengunjung bisa menikmati pindang ikan dengan pemandangan jembatan Ampera yang jadi ikon kota Palembang dan hembusan angin Sungai Musi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut beberapa menu enak yang bisa dicoba di RM Terapung Mbok War.

Baca Juga: Resep Rujak Mie Palembang yang Pedas Segar" selengkapnya

ADVERTISEMENT

1. Konsep Rumah Makan Terapung

Pedas Asam Segar Pindang Pegagan di RM Terapung Mbok War PalembangPedas Asam Segar Pindang Pegagan di RM Terapung Mbok War Palembang Foto: detikFood

Berbeda dengan tempat makan lainnya, Rumah Makan Terapung Mbok War jadi destinasi wisata kuliner favorit di kota Palembang. Rumah makan ini terletak di kapal kayu yang berada di dermaga Sungai Musi, dengan pemandangan jembatan Ampera.

Sang pemilik bernama Ibu Wardila yang akrab disap Mbok War bercerita bahwa dirinya sudah membuka rumah makan ini sejak tahun 2003 lalu. Tapi dia sudah mulai aktif menjual aneka makanan dari tahun 1990-an.

Pedas Asam Segar Pindang Pegagan di RM Terapung Mbok War PalembangPedas Asam Segar Pindang Pegagan di RM Terapung Mbok War Palembang Foto: detikFood

"Awalnya saya berjualannya di pasar. Tapi karena saat itu di sana sudah tak boleh berjualan lagi akhirnya pindah ke dermaga Sungai Musi ini. Kami buat kapal kecil, karena biaya sewa jelas lebih murah," jelas Mbok War ke detikFood (19/03).

2. Pindang Pegagan Jadi favorit

Pedas Asam Segar Pindang Pegagan di RM Terapung Mbok War PalembangPedas Asam Segar Pindang Pegagan di RM Terapung Mbok War Palembang Foto: detikFood

"Ternyata orang-orang lebih suka makan di dalam kapal ketimbang di luar. Jadi saya ini salah satu orang yang pertama buka rumah makan terapung di Dermaga Sungai Musi, sampai akhirnya sekarang di sini jadi pusat kuliner," sambung Mbok War.

Ada pun pindang yang ditawarkan Mbok War jenisnya pindang pegagan. Ciri khas pindang ini tidak menggunakan ikan air tawar atau sungai yang dibumbui jahe dan kunyit. Tapi menggunakan irisan buah nanas asam segar, yang tidak bisa ditemukan di pindang lainnya.

"Pindang pegagan yang kami jual ada pindang patin, gabus, salai, tulang, baung hingga pindang udang. Paling favorit itu pindang pating dan baung," tutur Mbok War.

3. Kelezatan Pindang Mbok War

Pedas Asam Segar Pindang Pegagan di RM Terapung Mbok War PalembangPedas Asam Segar Pindang Pegagan di RM Terapung Mbok War Palembang Foto: detikFood

Lebih dari 20 tahun berjualan, Mbok War memang memiliki penggemarnya sendiri. Meski kapalnya tidak terlalu besar, tapi pengunjung datang silih berganti. Setiap pengunjung diberikan satu porsi nasi di wadah besar, lengkap dengan lalapan sayur rebus dan petai rebus.

Sementara untuk pindangnya, pengunjung bisa memilih potongan mau kepala atau bagian perut ikan. Baru disiram dengan kuah pindang pegagan yang gurih segar. Untuk pindang patin dan baung misalnya, ukurannya sangat besar, daging ikannya kokoh empuk.

Pedas Asam Segar Pindang Pegagan di RM Terapung Mbok War PalembangPedas Asam Segar Pindang Pegagan di RM Terapung Mbok War Palembang Foto: detikFood

Semakin enak dengan rendaman kuah pindang kecokelatan dengan jejak gerusan cabe merah. Rasanya pedas asam segar, sedikit manis karena tambahan potongan nanas. Tak tercium ada aroma amis sama sekali karena ikannya sangat segar.

"Proses masak ikannya wajib pakai nanas. Kalau gak ada nanas, kita tidak bisa masak pindang pegagan. Selain nanas, bumbu sederhana lainnya hanya bawang merah, cabe dan serai. Proses ikannya matang hanya sejam kurang," ungkap Mbok War.

4. Harga Pindang yang Terjangkau

Pedas Asam Segar Pindang Pegagan di RM Terapung Mbok War PalembangPedas Asam Segar Pindang Pegagan di RM Terapung Mbok War Palembang Foto: detikFood

Harga pindang di RM Mbok War masih dibilang terjangkau, dengan porsinya yang melimpahdan sudah termasuk nasi dan lalapan.

Seperti pindang baung harganya Rp 40.000 seporsi. Kemudian untuk pindang patin harganya lebih murah dari Rp 20.000. Paling mahal ada pindang udang yaitu Rp 50.000.

Pedas Asam Segar Pindang Pegagan di RM Terapung Mbok War PalembangPedas Asam Segar Pindang Pegagan di RM Terapung Mbok War Palembang Foto: detikFood

Selain pindang, RM Mbok War menawarkan ikan nila goreng, ayam goreng,dan ikan patin goreng. Setiap harinya RM Mbok War buka dari 07.00 - 16.00. Pembayarannya bisa tunai atau non tunai.

Baca Juga: Lezatnya Mantap! Pempek dan Es Kacang Merah Legendaris di Palembang" selengkapnya

Halaman 2 dari 2


Simak Video "Video Siswa soal MBG Beras Dibagikan Seminggu Sekali: Cuma Cukup 2 Hari"
[Gambas:Video 20detik]
(sob/odi)

Hide Ads