Kalau mau buka puasa dengan dessert segar, coffee jelly hingga Thai tea jelly di sini bisa jadi pilihan. Ada juga camilan gurih beef risoles plus cocolan sambal kacang.
Menu buka puasa setiap orang bisa jadi berbeda. Ada yang suka langsung makan nasi, namun ada juga yang lebih memilih makan camilan dulu. Bagi kamu yang mau ngemil manis, ringan, dan menyegarkan, coffee jelly bisa jadi pilihan pas.
Sesuai namanya, coffee jelly berupa jelly kenyal yang dibuat dari kopi. Kemudian dipadukan susu hingga jadi minuman menyegarkan. Coffee jelly sedang jadi minuman trendy saat ini. Coffee jelly mudah dipesan online, salah satunya di Ninoni.
![]() |
Penasaran dengan kreasinya, kami memesan Signature Coffee Jelly (Rp 20.000). Minimal pemesanan 6 buah agar bisa dikemas dalam boks dari Ninoni. Variannya bisa dicampur dengan harga sedikit berbeda.
Kami juga tertarik mencoba Dark Coco Cacao Jelly (Rp 20.000), Thai Tea Jelly (Rp 20.000), dan Almond Pudding with Longan (Rp 22.000). Sebenarnya Ninoni juga punya Dolfee alias cendol dengan coffee jelly, namun sayang saat kami memesannya sedang habis.
Oh ya, Ninoni membuat menunya berdasarkan pesanan, sehingga pesanan baru dikirim sekitar sehari setelahnya bergantung slot. Beruntung kami hanya perlu menunggu sehari.
Nampak enam wadah jelly mungil dikirimi dalam kotak putih cantik berbentuk rumah. Tampilannya nyaris serupa antara jelly kopi, cokelat, dan Thai Tea. Hanya saja semua bisa dibedakan berdasarkan warnanya.
![]() |
Signature Coffee Jelly mengeluarkan sedikit aroma kopi yang wangi nikmat. Nampak warna jellynya cokelat muda. Ukuran potongannya lumayan besar dengan jumlah yang banyak. Slurpp! Sensasi creamy susu full cream langsung terasa saat kami mencicipnya.
Rasa manisnya pas, tak terlampau samar atau kuat. Untuk jellynya terasa kopi, namun cenderung lembut. Sayang karena jumlah coffee jellynya banyak, jelly ini masih tersisa saat susu sudah habis kami minum.
Baca Juga: Sweet and Tasty Dishes: Kenyal Dessert Puding Kekinian Bertabur Bunga Cantik
![]() |
Dark Coco Cacao Jelly berwarna lebih gelap. Aroma cokelat tercium enak. Sementara rasa dark chocolate-nya lumayan intens. Paduan sempurna bagi pencinta cokelat yang tidak terlalu suka rasa manis. Apalagi ketika dicampur susu segar.
Jadi minuman favorit semua orang, Thai tea jelly versi Ninoni juga patut dicoba. Perpaduan teh hitam dan susunya begitu wangi dengan konsistensi kenyal. Warna jellynya cantik, oranye muda. Kekurangannya sama seperti coffee jelly dan dark coco cacao jelly, kami sudah kehabisan susunya saat jellynya masih cukup banyak.
![]() |
Almond Pudding with Longan jadi varian yang paling beda. Bahan dasarnya puding yang agak padat. Penambahan esens almond memberi wangi dan manis yang khas. Berpadu sempurna dengan buah longan segar yang manis dan juicy. Nikmat sekali disantap untuk buka puasa apalagi saat dingin!
Selain jelly dan puding, Ninoni juga menawarkan kudapan klasik. Mulai dari chiffon cake aneka rasa, beef risoles, dan pastel. Pemesanan camilan tak bisa digabung antar jenisnya. Minimal jumlahnya juga 5, lagi-lagi karena menyesuaikan boks.
Baca Juga: Bittersweet by Najla : Manis Creamy Dessert Box Dalgona yang Kekinian
![]() |
Beef Risoles jadi pilihan kami. Harganya Rp 65.000 untuk 5 buah risoles berukuran sedang. Terlihat permukaannya berwarna cokelat agak gelap dengan lumuran tepung panir. Saat digigit, teksturnya empuk dengan isian padat.
Kami langsung mencecap keberadaan daging asap dan mayonnaise yang gurih creamy. Tambahan keju dan telur membuat beef risoles ini makin mantap dan mengenyangkan. Jadi risoles ini mirip risoles Amerika. Ninoni juga memberi cocolan saus kacang untuk risoles ini. Rasanya enak dan cukup pedas.
![]() |
Kalau tertarik mencobanya, kamu bisa langsung memesan menu Ninoni via WhatsApp. Pengiriman akan dilakukan via ojek online dari kawasan Central Park untuk pengiriman pagi dan dari Senopati untuk pengiriman siang jelang sore.
Ninoni
Instagram: ninonininoni
WhatsApp: 08111998878
Simak Video "Menu Sahur Simple: Masak Tomato Scramble Egg"
[Gambas:Video 20detik]
(adr/odi)