Jakarta - Donat yang empuk harum, diisi dengan selai buah naga yang legit bisa jadi teman ngopi yang pas. Bikin sendiri biar lebih puas makannya!
Foto: Dok.Tastemade |
Total Waktu Penyajian : | 200 | Menit |
Untuk Penyajian : | 6 | Porsi |
Judul Resep : | Resep Kue : Donat Isi Selai |
Kategori : | Kue |
Masakan : | Donat Isi Selai |
Durasi Persiapan : | 30 | Menit |
Durasi Masakan : | 170 | Menit |
Total Durasi : | 200 | Menit |
Bahan : |
- 55 g mentega
- 55 g mentega putih/shortening
- 530 g susu UHT
- 3 butir telur
- 21 g ragi
- 217 gula pasir
- 10 g bread improver
- 6 g garam
- 940 g tepung terigu
- Selai Buah Naga Merah untuk isian (selai bisa sesuai selera)
|
Cara Membuat : |
- Campurkan mentega, mentega putih, susu dan telur, masak hingga tercampur dan agak hangat.
- Tuangkan ke mangkuk mixer, tunggu hingga suhu turun lalu tambahkan ragi, diamkan 15 menit.
- Tambahkan gula, bread improver, garam dan tepung, campur menggunakan mixer hingga kalis.
- Masukkan bahan kering dan mix sampai pinggiran mangkuk bersih
- Istirahatkan selama 1 jam didalam kulkas
- Pipihkan dan potong dengan ring mold
- Istirahatkan lagi selama 45-60menit
- Siapkan minyak panas dan goreng hingga matang.angkat dan istirahatkan 15 menit
- Isi dengan selai dan taburi gula halus.
|
Temukan resep menarik lainnya di @tastemadeindonesia
(odi/odi)