Martabak punya banyak variasi. Selain versi normal yang teksturnya tebal, ada martabak tipis kering (tipker) yang renyah manis.
Biasanya adonan martabak memiliki tekstur yang lembut dan empuk. Namun, berbeda dengan martabak tipker yang lebih garing dan crispy.
Martabak tipker biasanya berukuran lebih kecil. Isiannya sederhana, berupa meses cokelat dan mentega. Selain itu, ada juga yang lebih kekinian.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di Medan ada banyak warung martabak yang menawarkan martabak tipker. Berikut rekomendasinya.
1. Martabak Piring Sejak Dulu
![]() |
Martabak Piring Sejak Dulu berada di persimpangan Jalan Sutomo dan Jalan Kapuas. Karenanya warung martabak ini dikenal juga dengan sebutan Martabak Kapuas.
Martabak tipker yang ditawarkan di sini memiliki tekstur yang renyah. Namun, di bagian tengahnya terasa lembut.
Martabaknya harum karena diolesi dengan mentega. Rasanya semakin lezat karena diisi dengan meses cokelat dan kacang.
Martabak Piring Sejak Dulu
Jl. Kapuas simpang Jl. Sutomo Medan
Medan Kota
Jam Buka : 18.00 - 24.00
Telepon : 0813-6150-3660
Baca Juga : Sumatera Surga Martabak Enak, Ada Martabak Piring hingga HAR
2. Martabak Piring Lia
![]() |
Tak kalah unik, ada martabak tipker dari gerai bernama Martabak Piring Lia. Warung martabak ini jadi salah satu yang dipilih banyak orang.
Meskipun lapisannya tipis, tetapi teksturnya terasa lembut. Menariknya lagi, pemberian meses cokelat sebagai isian terbilang banyak.
Aroma dari olesan mentega juga membuat rasanya semakin lezat. Cocok buat ngemil sambil bersantai.
Martabak Piring Lia
Jl. Tjong Yong Hian No.88
Ps. Baru, Medan Kota
Telepon : 0812-6435-4436
Jam Buka : 17.00
3. Martabak Chandra 99
![]() |
Warung Martabak Chandra 99 bisa kamu kunjungi di lokasinya yang beralamat di Jl. Bimbingan Belajar Plus. Martabak tipker yang ditawarkan di sini berbeda dari yang lain.
Pasalnya martabak tipis yang disajikan memiliki ukuran yang besar, seperti ukuran martabak pada umumnya. Martabaknya diisi dengan meses cokelat, kacang dan biji wijen.
Martabak tipker tersebut kemudian dipotong menjadi beberapa bagian. Teksturnya crispy membuat siapa saja jadi ketagihan.
Martabak Chandra 99
Bimbingan Belajar Plus, Jalan Sumatera Pandau Hulu I, Medan Kota
Telepon : 0813-6114-0018
4. Martabak Piring Murni
![]() |
Tak jauh dari warung Martabak Piring Lia, kamu akan menemukan warung Martabak Piring Murni. Di sini kamu bisa memilih dua varian martabak tipker.
Ada martabak tipker yang adonannya tebal dan ada yang benar-benar tipis. Semua tergantung selera. Kedua varian tersebut diisi dengan meses cokelat.
Martabak Piring Murni
Jl. Tjong Yong Hian
Ps. Baru, Kec. Medan Kota
Telepon: 0813-6109-1126
Jam Buka : 06.00 - 23.30
5. Martabak Agus
![]() |
Di sekitar Jalan Selamat ada banyak gerai makanan. Salah satu yang menarik perhatian adalah warung Martabak Agus.
Warung martabak ini sudah dijalankan secara turun temurun. Adonan martabak tipker di sini dimasak menggunakan arang.
Rasanya manis dan teksturnya pun crispy. Sementara untuk isiannya berupa cokelat meses.
Martabak Agus
Jl. Selamat No.2d
Pusat Ps., Medan Kota
Telepon : 0812-6338-1986
Jam Buka : 06.00 - 22.00
Baca Juga : Dari Arab, Martabak Jadi Jajanan Populer Sepanjang Masa
(raf/adr)