Ternyata tak hanya jeruk yang memiliki kandungan vitamin C tinggi. Ada beberapa makanan punya kandungan vitamin C lebih banyak dari jeruk!
Makanan yang kaya akan vitamin C sangat baik karena zat antioksidan di dalamnya bisa berfungsi untuk menjaga kekebalan tubuh. Telah banyak diketahui bahwa jeruk salah satu buah yang kaya akan vitamin C. Kandungan vitamin C pada satu buah jeruk berukuran 88 gram sekitar 69,7 mg.
Namun ada beberapa makanan lainnya yang juga kaya akan vitamin C. Bahkan lebih tinggi dari jeruk. Karena itulah sangat baik dikonsumsi untuk meningkatkan daya tahan tubuh agar terhindar dari penyakit flu dan batuk atau virus lainnya.
Dilansir dari Health (27/1 dan berbagai sumber, ini 8 makanan yang punya kandungan vitamin C lebih tinggi dari jeruk.
Baca Juga: 5 Jenis Buah Citrus yang Sehat dengan Rasa Asam Segar
1. Cabai
Cabai memiliki banyak jenis, mulai dari cabai merah, hijau, hingga rawit yang pedasnya tak terelakkan. Rasanya yang pedas membuat cabai banyak dijadikan sebagai bumbu dalam masakan.
Ternyata cabai memiliki kandungan vitamin C yang lebih tinggi dari jeruk. Dalam 90 gram cabai mengandung 107,8 mg vitamin C. Tak hanya itu, cabai juga mengandung capsaicin yang dipercaya dapat membantu dalam meredakan nyeri sendi dan otot.
2. Paprika
Paprika merupakan sejenis cabai yang rasanya manis dan agak pedas. Paprika ini ada yang berwarna hijau, kuning, merah, hingga ungu. Paprika banyak digunakan dalam campuran makanan seperti salad, pizza, dan lainnya.
Paprika juga kaya akan vitamin C, di dalam 90 gram paprika hijau terdapat kandungan sebesar 120 mg. Sedangkan untuk 90 gram paprika merah kandungan vitamin C sebanyak 190 mg. Jumlah tersebut tiga kali lebih besar dari kandungan vitamin C pada jeruk. Selain itu paprika juga mengandung vitamin A, dan serat yang baik untuk masalah pencernaan.
3. Kale
Kale merupakan salah satu sayuran hijau yang sangat sehat. Sayuran mirip sawi dengan daun keriting ini memiliki kandungan vitamin A dan K yang sangat diperlukan untuk tubuh. Selain itu dalam 67 gram kale punya kandungan vitamin C sebesar 80,4 mg. Kale juga memiliki kandungan mineral serta asam lemak sehat.
Kale tergolong superfood yang sering dipakai sebagai campuran salad atau smoothie atau jus. Sebaiknya konsumsi kale dalam keadaan segar untuk mendapatkan manfaat maksimalnya.
4. Brokoli
Brokoli juga masuk ke dalam daftar sayuran hijau yang sangat menyehatkan. Brokoli kerap dijadikan makanan andalan oleh para pelaku diet karena jumlah kalorinya yang sedikit yaitu 30 kalori saja.
Selain itu brokoli juga mengandung serat dan vitamin C. Kandungan vitamin C pada 100 gram brokoli pun lebih besar dari jeruk, yaitu sebanyak 89 mg.
5. Pepaya
Buah tropis satu ini memiliki warna oranye yang sangat cantik. Banyak Peneliti yang mengatakan kalau pepaya dapat membantu dalam mencerahkan kulit, menguatkan tulang, serta melancarkan pencernaan.
Pepaya juga dikenal sebagai buah yang kaya akan serat dan vitamin C. Dalam 145 gram pepaya mengandung 86,3 mg vitamin C yang sangat dibutuhkan untuk tubuh.
Baca Juga: Pertama Kali Mencicipi Buah Tropis Indonesia, Ini Tanggapan Boyband NCT 127 https://food.detik.com/info-kuliner/d-4798432/pertama-kali-mencicipi-buah-tropis-indonesia-ini-tanggapan-boyband-nct-127
6. Stroberi
Buah yang rasanya asam dan berwarna merah ini adalah stroberi. Stroberi banyak tumbuh di daerah pegunungan karena sangat cocok jika ditanam di sana. Biasanya stroberi diolah menjadi hidangan dessert seperti jus, es krim, milkshake, kue, pancake, dan lainnya.
Stroberi juga dipercaya dapat menyehatkan jantung serta memutihkan gigi secara alami. Stroberi juga mengandung banyak sekali nutrisi penting untuk tubuh, salah satunya vitamin C sebanyak 84,7 mg untuk 88 gram stroberi.
7. Kembang Kol
Kembang kol merupakan tumbuhan sejenis dengan brokoli hanya saja warna nya putih. Kembang kol ini banyak sekali digunakan untuk masakan. Jika di Indonesia kembang kol digunakan untuk hidangan sup dan capcay.
Kembang kol ini kaya akan nutrisi baik untuk tubuh, diantaranya ada serat, protein, karbohidrat dan vitamin C. Kandungan vitamin C yang terdapat pada kembang kol pun melebihi jeruk yaitu sebanyak 127,7 mg untuk ukuran kecil.
8. Kiwi
Satu lagi makanan yang kandungan vitamin C nya melebihi jeruk, yaitu kiwi. Buah berwarna hijau ini penampakannya mirip dengan sawo hanya saja memiliki bulu halus pada permukaan kulit luarnya.
Kiwi rasanya asam dan segar, banyak digunakan dalam campuran salad buah, puding, dan lainnya. Kandungan nutrisi buah kiwi pun sangat beragam, diantaranya ada potasium, zat koper, dan vitamin C sebanyak 168,2 mg untuk 2 buah kiwi.