Ini Dia 9 Makanan yang Bisa Cegah Kanker Payudara (1)

Ini Dia 9 Makanan yang Bisa Cegah Kanker Payudara (1)

Esther Suhana Abdurahim - detikFood
Senin, 09 Okt 2017 15:45 WIB
Foto: GettyImages
Jakarta - Selain pengaruh hormonal, kanker payudara juga bisa dipengaruhi dari pola makan. Agar terhindari dari kanker, pastikan Anda rutin konsumsi makanan ini.

Oktober ini merupakan bulan peduli kanker payudara Internasional. Kanker payudara menjadi salah satu penyakit yang paling sering terdiagnosis dan menjadi penyebab kedua kematian pada wanita di Amerika.

Penelitian kanker di Inggris telah memperkirakan bahwa 9 dari 100 kanker dapat dicegah apabila Anda mengubah kebiasaan makan Anda menjadi lebih sehat. Studi juga menyatakan bahwa risiko kanker pada warga Jepang lebih rendah karena makanan yang dikonsumsinya seperti ikan, sayuran hingga teh. Walaupun begitu, warga Amerika bahkan Indonesia pun dapat menurunkan risiko kanker dengan mengkonsumsi beberapa makanan yang dapat mencegah kanker payudara ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dikutip dalam Health and Natural World, berikut ini beberapa makanan yang bisa menghindarkan Anda dari risiko kanker.

Baca juga: Batasi Konsumsi 9 Makanan Ini Agar Terhindar dari Kanker (1)

1. Serat

Serat merupakan bagian yang lama dicerna dari makanan nabati. Serat bisa Anda temukan dalam buah-buahan, sayuran dan sereal. Gandum merupakan salah satu sumber serat yang baik untuk diet Anda dan bisa membantu cegah kanker. Tak hanya itu, gandum juga bisa untuk menurunkan tingkat hormon estrogen pada wanita pra-menopause sehingga dapat mengurangi risiko kanker payudara.

25 gram serat harus dikonsumsi setiap hari untuk membantu pencegahan kanker payudara pada wanita yang belum menopause. Serat juga merupakan obat alami yang baik untuk mencegah sembelit.

Secara umum, jika Anda mengkonsumsi diet nabati berarti Anda mengkonsumsi serat yang berlimpah. Beberapa peneliti percaya bahwa jika Anda mengkonsumsi serat, secara otomatis Anda lebih sedikit mengkonsumsi gula dan lebih banyak antioksidan, yang membuat Anda lebih tahan terhadap serangan kanker.

Biji rami yang juga mengandung serat dapat mencegah dan membunuh kanker payudara. Tak hanya itu, biji rami juga kaya akan asam lemak omega 3 dan ini merupakan bahan khusus yang disebut lignan. Studi mengungkapkan bahwa lignan yang terkandung pada biji rami bisa membantu pencegahan dan pengobatan kanker payudara.

Salad buah yang mengandung serat dan antioksidan. Baik untuk mencegah kanker payudara.Salad buah yang mengandung serat dan antioksidan. Baik untuk mencegah kanker payudara. Foto: iStock

2. Buah

Buah-buahan adalah sumber serat dan antioksidan yang baik bagi tubuh. Buah-buahan seperti jeruk, pepaya hingga alpukat kaya akan vitamin A, C, E dan selenium memiliki efek antioksidan yang efektif.

Antioksidan dapat mencegah reaksi kimia yang dapat menyebabkan perubahan gen dan sel. Perubahan sel yang tidak normal dapat menunjukkan adanya pertumbuhan kanker. Perubahannya dapat terjadi selama proses oksidasi ketika oksigen bergabung dengan molekul lain, sehingga antioksidan bekerja dengan menghentikan proses terbentuknya sel kanker.

3. Karotenoid

Konsumsi wortel, kangkung, pepaya, paprika, kale dan tomat adalah makanan yang dapat Anda konsumsi untuk mencegah kanker payudara. Karotenoid merupakan pigmen alami yang memiliki lebih dari 600 tipe warna berbeda pada tanaman dan ditemukan di kloroplas dan kromopolas.

Penelitian menunjukkan bahwa wanita yang memiliki karotenoid tinggi memiliki risiko yang lebih rendah untuk terkena kanker payudara.

Brokoli yang mengandung flavonoid yang baik untuk kesehatan dan menurunkan risiko kanker payudara.Brokoli yang mengandung flavonoid yang baik untuk kesehatan dan menurunkan risiko kanker payudara. Foto: GettyImages

4. Flavonoid

Bawang, brokoli, black tea (termasuk green tea dan oolong tea), dark chocolate dan berry termasuk makanan yang enak untuk dikonsumsi dan merupakan sumber senyawa flavonoid yang harus Anda konsumsi.

Peterseli, chamomile tea dan seledri juga termasuk sumber yang direkomendasikan untuk menurunkan risiko kanker payudara.

Flavonols dan flavones dikenal sebagai flavonoid senyawa pelindung yang ditemukan dalam tanaman. Selain itu, konsumsi sayur dan buah bisa menjadi langkah yang tepat dan jadi pilihan terbaik untuk mencegah kanker.

Ikan yang mengandung vitamin D.Ikan yang mengandung vitamin D. Foto: Getty Images

5. Vitamin D

Penelitian telah menunjukkan bahwa vitamin D memiliki potensi antikanker. Wanita yang kaya akan vitamin D memiliki lebih rendah kepadatan payudara pada mammogram. Studi menunjukkan bahwa wanita yang sudah menopause perlu konsumsi vitamin D yang cukup untuk menurunkan sekitar 70 persen risiko kanker payudara.

Paparan sinar matahari sangat penting untuk membantu produksi vitamin D. Vitamin D ini juga bisa Anda temukan di makanan seperti ikan, minyak ikan dan susu fortifikasi.

Jumlah vitamin D yang dibutuhkan setiap orang berbeda dan ini juga dipengaruhi oleh paparan sinar matahari. Wanita yang lebih tua biasanya dianjurkan untuk konsumsi 800-1.000 IU vitamin D setiap hari, yang juga menyediakan perlindungan bagi tulang mereka. Kekurangan vitamin D dapat juga menyebabkan demensia.

Ada empat jenis penelitiannya seperti studi geografis, studi observasional, penelitian laboratorium, dan percobaan terkontrol secara acak. Dikabarkan dalam Bugarfit, empat jenis penelitian telah menemukan bukti yang kuat bahwa UV B dan vitamin D dapat membantu kurangi risiko kanker payudara.

Baca juga: Batasi Konsumsi 9 Makanan Ini Agar Terhindar dari Kanker (2) (lus/odi)

Hide Ads