Kuliner di Dalam Perumahan

5 Restoran Ini 'Terselip' di Perumahan Elit Jakarta Selatan

Yenny Mustika Sari - detikFood
Rabu, 25 Sep 2024 17:00 WIB
Foto: Andi Annisa DR/detikfood
Jakarta -

Beberapa restoran di Jakarta Selatan ini ternyata berada tersembunyi di dalam perumahan elit. Restoran tersebut menawarkan kuliner khas Bali hingga Italia.

Kawasan perumahan ternyata tak hanya menjadi hunian tempat tinggal saja, tapi juga digunakan untuk usaha kuliner. Bahkan, beberapa restoran di Jakarta Selatan juga banyak yang 'ngumpet' di kawasan perumahan elit.

Sebut saja di kawasan Wijaya, ada restoran mungil yang menawarkan kuliner khas Bali. Lalu, di Permata Hijau juga ada restoran Italia yang mewah.

Berikut 5 restoran yang tersembunyi di perumahan elit Jakarta Selatan:

1. Bali dari Selatan

Bali dari Selatan Foto: Detikcom / Atiqa Rana

Kalau ingin mencicipi lezatnya nasi campur khas Bali yang enak dan komplet, bisa mengunjungi Bali dari Selatan yang beberapa waktu lalu sempat viral. Lokasinya 'ngumpet' di perumahan Wijaya, tepatnya di Jalan Wijaya Timur II No. 5.

Menu nasi campur di sini ada dua tipe, yaitu Nasi Campur Bali Perut Sapi Asam dan Nasi Campur Bali Jakarta Selatan. Kedua menu ini disajikan lengkap dengan lawar, sambal matah, dan telur.

Selain menu nasi campur, Bali dari Selatan juga menawarkan nasi ayam betutu dan sate angkak. Harga makanan di sini dibanderol sekitar Rp 30.000-an.

2. Rasa Cikatomas

Rasa Cikatomas Foto: detikcom/Riska Fitria

Jika mencari restoran 'hidden gem', Rasa Cikatomas ini sangatlah tepat. Lokasinya ada di perumahan elit Jalan Cikatomas, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Restoran ini mengusung konsep Jawa dengan ornamen batik yang membuat suasananya tampak tradisional. Pilihan menu yang ditawarkan Rasa Cikatomas juga ala Yogyakarta, nasi gudeg koyor dan nasi gudeg sultan jadi andalan.

Seporsinya dibanderol harga Rp 55.000 - Rp 75.000. Kamu juga bisa menikmati sajian mangut dan aneka jajanan, seperti pastel, gemblong, lemper, dan lainnya.



Simak Video "Kuliner Hidden Gem Dekat Canggu: Gurihnya Bebek Goreng Rempah"

(yms/odi)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork