3. Cara membuatnya
![]() |
Bahan-bahan yang diperlukan hanya kopi, air, es batu, dan gula. Pertama, masukkan beberapa es batu ke dalam blender. Kemudian, tambahkan 2-3 sdt bubuk kopi instan dan 1 sdt gula.
Campur semua bahan tersebut. Lalu, tambahkan 1/3 gelas air dan proses kembali hingga kopi menghasilkan busa ringan. Setelah teksturnya cukup, pindahkan ke dalam gelas dan taburi cokelat.
4. Jadi pilihan yang menyehatkan
Menurut Hopkins Medicine, kopi dikemas dengan zat yang mencegah berbagai penyakit, termasuk Alzheimer dan penyakit jantung. Kopi juga mengandung antioksidan yang bisa mengurangi peradangan internal.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Minum kopi hitam atau tanpa campuran apapun termasuk susu adalah cara terbaik minum kopi. Kopi tanpa susu sangat baik karena kandungan kalorinya rendah.
Secangkir kopi biasanya mengandung 20 kalori, jika ditambah dengan susu kalorinya bisa bertambah menjadi 60. Minum kopi tanpa susu bisa membantu menurunkan berat badan dan mengurangi risiko diabetes.
Simak Video "Video: Sensasi Nyeduh Kopi Langsung dari Kebun di Puncak Gunung Muria"
[Gambas:Video 20detik]
(raf/odi)