Netizen Ini Ungkap Modus 'Food Vlogger', Bisa Makan Kenyang Tanpa Bayar

Netizen Ini Ungkap Modus 'Food Vlogger', Bisa Makan Kenyang Tanpa Bayar

Yenny Mustika Sari - detikFood
Selasa, 17 Okt 2023 16:01 WIB
Netizen Twitter ini mengungkap modus pelanggan jadi Food Vlogger agar makan gratis
Foto: Twitter @mizwarx
Jakarta -

Seorang netizen mengungkapkan modus seorang pelanggan yang mengaku dirinya sebagai food vlogger. Pelanggan itu makan kenyang tanpa membayarnya.

Netizen Twitter kembali dihebohkan dengan cuitan tentang food vlogger. Cuitan ini dibuat oleh seorang netizen yang memiliki pengalaman langsung tentang modus menjadi food vlogger.

"Siapapun yang makan di AHAI Mie Kangkung Belacan ngaku foodblogger terus ga bayar (17:40-18-15 WIB). Mending balik, minta maaf sama yang punya + bayar makananmu itu," bunyi cuitan viral dari netizen dengan akun Twitter @mizwarx (15/10).

Netizen Twitter ini mengungkap modus pelanggan jadi 'Food Vlogger' agar makan gratisNetizen Twitter ini mengungkap modus pelanggan jadi 'Food Vlogger' agar makan gratis Foto: Twitter @mizwarx

Netizen bernama Mizwar itu menjelaskan kronologinya. Saat itu kondisi warung makan sedang ramai, pelanggan yang mengaku dirinya sebagai food vlogger itu hanya menunjukkan akun Instagram dengan cepat dan langsung pergi begitu saja.

Pelanggan yang mengaku food vlogger itu tidak membayar makanan sama sekali. Mizwar juga menjelaskan kalau pelanggan tersebut diduga menjual nama salah satu vlogger.

Menurut penjelasan Mizwar, sang penjual sangat menyayangkan sikap pelanggan tak bertanggung jawab itu. "Yang acek (penjual) itu sayangkan adalah sikap mereka yang ga banget untuk ditiru," kata Mizwar dalam cuitannya.

Ternyata, menurut penuturan sang penjual 'food vlogger' itu tidak diundang sama sekali. Namun, sang penjual mempersilakan untuk mengulas warung makan mie kangkung belacan miliknya itu.

Netizen Twitter ini mengungkap modus pelanggan jadi 'Food Vlogger' agar makan gratisNetizen Twitter ini mengungkap modus pelanggan jadi 'Food Vlogger' agar makan gratis Foto: Twitter @mizwarx

Mizwar juga menjelaskan kalau posisi dirinya adalah hanya pelanggan biasa yang tidak sengaja melihat kejadian itu. Ia membuat unggahan ini untuk memberikan pelajaran kepada netizen lain agar bertanggung jawab.

"Postingan ini jadi reminder buat kita semua untuk bertanggung jawab sama makanan yang dipesan. Kebetulan cuma makan ketika kejadian berlangsung alias konsumen biasa, bukan siapa-siapa," jelas Mizwar dalam cuitannya.

Netizen Twitter ini mengungkap modus pelanggan jadi 'Food Vlogger' agar makan gratisNetizen Twitter ini mengungkap modus pelanggan jadi 'Food Vlogger' agar makan gratis Foto: Twitter @mizwarx

detikFood telah berusaha menghubungi Mizwar untuk mendapatkan tanggapan. Namun, sampai berita ini dituliskan belum ada jawaban.

AHAI Mie Kangkung Belacan ini berlokasi di Medan, Sumatera Utara. Warung makan ini menawarkan menu mie kangkung belacan, kwetiau, dan nasi goreng. Harga per porsinya mulai dari Rp 35.000 - Rp 60.000-an.

Cuitan ini telah telah viral hingga mendapatkan 2,6 juta views. Komentar yang dilontarkan netizen juga sangat beragam.

"Agak miris ya, food vlogger mental miskin. Nggak semua bisa dibayar dengan konten," komentar netizen.

"Manner minus," sahut netizen lain.

"Dari kemarin kasus food vlogger nggak ada habisnya ya," komentar lainnya.




(yms/odi)

Hide Ads