Terkenal dengan harganya yang mahal, ikan koi biasanya dipelihara sebagai ikan hias, bukan untuk dikonsumsi. Tapi berbeda dengan kisah ikan koi ini.
Selain ikan arwana dan ikan cupang, ikan koi termasuk ke dalam jajaran ikan hias yang memiliki banyak penggemar. Selain harganya yang lebih mahal, ikan koi memiliki keindahannya sendiri dengan corak yang berbeda dan warna cerah yang cantik.
Harga ikan koi cukup beragam, dari ratusan ribu sampai puluhan juta rupiah. Bahkan ada ikan koi termahal di dunia, yaitu jenis Koi Black Dragon dari Jepang yang terjual di angka Rp 2,9 miliar.
Jarang sekali orang membeli ikan koi untuk dimakan seperti ikan lainnya. Namun, kejadian tak terduga memaksa pemilik ikan koi asal Malaysia ini untuk menggoreng ikan peliharaannya sendiri.
Dilansir dari World of Buzz (04/03), kisah ini berawal dari cuitan pengguna Twitter asal Malaysia bernama Nadia. Ia menceritakan kisah sang ayah yang terpaksa menggoreng ikan koi peliharaannya di rumah karena sedang mati lampu.
"Ada pemadaman listrik bergilir di rumah saya. Pompa air milik ayah saya berhenti bekerja untuk sementara waktu. Hasilnya, dua ekor ikan koi miliknya harus mati. Ayah saya kemudian mengirimkan foto ini. MEMANG KITA BISA MAKAN IKAN KOI?" tanya Nadia di Twitter yang membuat cuitannya langsung viral.
Dalam foto yang diunggahnya, tampak dua ekor ikan koi yang sudah dipotong menjadi dua bagian. Ikan itu digoreng garing dan siap dimakan.
"Anehnya, ibu saya tidak mau membersihkan sisik ikan koi tersebut karena dia merasa bersalah. Namun dia lanjut menggoreng dan memakannya," sambungnya.
Cuitan ini mengundang banyak komentar beragam dari netizen Malaysia. Kebanyakan dari mereka tak tega memakan ikan peliharaan sendiri.
"Ikan koi milik ibu saya meninggal beberapa bulan yang lalu. Dia tidak mau membersihkannya atau memakannya. Jadi saya yang memasak ikannya lalu dia hanya menatap kita ketika kita memakan ikan koinya," curhat salah satu netizen.
"Antara mengubur ikannya atau memakannya, dibandingkan membuang ikan koi itu begitu saja. Tapi tidak apa-apa, ikan koi itu sudah di surga sekarang," komen netizen.
"Saya pernah goreng ikan bacul peliharaan saya. Karena ikan ini sangat agresif dan suka menyerang ikan lainnya. Ikan ini sempat menggigit tangan saya, akhirnya saya goreng untuk memberi dia pelajaran," tulis netizen.
Kisah serupa sebelumnya juga pernah terjadi di Indonesia. Seorang netizen bernama Dini lewat akun TikToknya menunjukkan momennya mengolah sup ikan. Bukan dari ikan kakap atau gurame, melainkan ikan koi dan koki. Videonya pun viral dan mendapat banyak tanggapan dari netizen.
Baca Juga: Baru Beli Ikan Tapi Mati, Netizen Ini Bikin Sup Ikan Koi dan Koki" selengkapnya
Simak Video "Menikmati Durian Langsung dari Kebun Seluas 14 Hektar di Depok"
(sob/adr)