5 Keistimewaan Biji Kopi Toraja yang Disukai Banyak Orang

ADVERTISEMENT

Ngopi Yuk!

5 Keistimewaan Biji Kopi Toraja yang Disukai Banyak Orang

Diah Afrilian - detikFood
Kamis, 19 Jan 2023 07:30 WIB
5 Keistimewaan Biji Kopi Toraja  yang Disukai Banyak Orang
Foto: Getty Images/iStockphoto/Vadym Terelyuk
Jakarta -

Tak hanya diperkaya oleh rempahnya, Indonesia juga populer dengan produksi biji kopinya. Salah satunya adalah biji kopi Toraja yang istimewa dan diminati.

Indonesia dikenal sebagai negara dengan tanah yang subur dan cocok untuk menanam berbagai jenis tumbuhan. Selain rempah-rempahnya yang kaya, Indonesia juga diandalkan sebagai negara penghasil kopi terbaik di dunia.

Ada beberapa daerah yang dikenal sebagai penghasil kopi dengan kualitas terbaik di Indonesia. Salah satunya adalah tanah Toraja yang populer dengan biji kopi Toraja andalannya.

Biji kopi yang satu ini dibudidayakan di pulau Sulawesi dengan berbagai keunikan unsur hara pada tanahnya. Hasilnya, biji kopi Toraja memiliki rasa yang istimewa dan diminati pada pasar kopi internasional.

Baca juga: Tragis! Kejadian Apes Saat Makan yang Sebabkan Banyak Korban Jiwa

Berikut ini 5 keistimewaan biji kopi Toraja yang dirangkum melalui beberapa sumber:

5 Keistimewaan Biji Kopi Toraja  yang Disukai Banyak OrangBiji kopi Toraja ditanam di atas ketinggian 7000 - 2.100 meter di atas permukaan laut. Foto: Getty Images/iStockphoto/Vadym Terelyuk

1. Asal daerah

Pada era abad ke-16, Toraja dikenal dengan sebutan tanah Celebes saat masa pendudukan Portugis. Hal ini juga membuat kopi dari Toraja dikenal sebagai kopi Celebes.

Biji kopi Toraja ini ditanam pada lahan yang tinggi sehingga menghasilkan cita rasa yang khas. Tanaman kopi di Toraja dibudidayakan pada ketinggian 700 - 2.100 meter di atas permukaan laut.

Posisi yang tinggi dengan tingkat kelembabannya membuat biji kopi ini memiliki rasa yang lembut, creamy dan manis. Selain itu tanaman kopi Toraja juga sengaja dibudidayakan pada bagian tengah hutan.

2. Keunikan arabika Toraja

Ada dua varietas yang tumbuh dengan baik di Toraja, yaitu arabika dan robusta. Pada kopi arabika Toraja biasanya akan ditanam di ketinggian 1.000 hingga 2.000 meter di atas permukaan laut.

Hal ini sengaja dilakukan untuk menjaga kualitas biji kopi agar lebih kuat ketika diserang oleh penyakit. Kadar kafein pada kopi arabika Toraja ini berada pada jumlah yang lebih rendah daripada varietas lainnya.

Arabika Toraja memiliki ciri khas rasa yang ringan, tidak terlalu pahit dan kadar keasaman yang rendah. Bisanya jenis-jenis biji kopi yang menggunakan varietas arabika dikenal dengan nama Toraja Sapan, Toraja Yale dan Toraja Pulu-Pulu.

Baca juga: 5 Olahan Babi Terpopuler khas Indonesia Menurut Taste Atlas

Keistimewaan biji kopi Toraja lainnya ada pada halaman berikutnya.



Simak Video "Jelajah Sumatera, Telisik Lebih Dalam Suku Anak Dalam"
[Gambas:Video 20detik]

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT