Netizen Protes Kualitas Makanan 24 Jam di Resort, Ini Sebabnya

Netizen Protes Kualitas Makanan 24 Jam di Resort, Ini Sebabnya

Atiqa Rana - detikFood
Selasa, 06 Des 2022 13:00 WIB
Netizen Protes Kualitas Makanan 24 Jam di Resort, Ini Sebabnya
Foto: TikTok @sudainee
Jakarta -

Sebuah resort menawarkan fasilitas makanan yang tersedia selama 24/7. Namun ternyata makanan itu jauh dari ekspektasi hingga membuat pelanggan wanita ini kecewa.

Beberapa resort atau hotel seringkali terlihat memberikan tawaran-tawaran menarik, mulai dari harga penginapan yang murah hingga fasilitas tak terbatas. Dengan penawaran ini, banyak pelanggan tertarik untuk menginap di tempat tersebut.

Namun sebelum menerima dan membayar tawaran seperti ini, lebih baik diperhatikan lagi praktek bisnisnya karena bisa jadi itu semua hanya iklan palsu dan justru malah mengecewakan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Seperti kekecewaan yang dialami oleh seorang pengguna TikTok yang belum lama menginap di resort dengan tawaran fasilitas makanan yang tersedia selama 24/7.

Melansir twistedsifter.com (30/11) seorang pelanggan wanita diketahui mengunggah video dalam akun TikToknya @sudainee yang telah menggemparkan banyak orang terhadap salah satu resort di Riu Reggae, Jamaika, Amerika Tengah.

ADVERTISEMENT

Diketahui, wanita yang bisa dipanggil Sudaine ini menginap di resort tersebut dan mendapatkan penawaran menarik. Resort mengklaim bahwa para tamunya bisa menikmati akses makanan yang tersedia selama 24/7 alias sepanjang hari.

Netizen Protes Kualitas Makanan 24 Jam di Resort, Ini SebabnyaSeperti ini tampilan Riu Reggae hotel yang terletak di Jamaika, Amerika Tengah. Foto: Riu Reggae hotel

Memang tidak dijelaskan secara rinci jenis makanan yang akan diterima oleh para tamu, tetapi dengan adanya fasilitas seperti ini, tentunya bisa meningkatkan minat pelanggan untuk menginap di sana.

Alhasil, Sudaine pun menjadi salah satu pelanggan yang punya ekspektasi tinggi terhadap penawaran makanan tersebut. Sayangnya, makanan yang diterima oleh pelanggan wanita ini jauh berbeda dengan ekspektasinya.

Dalam unggahan video di TikTok, wanita ini menunjukkan sebuah kulkas kaca yang di dalamnya terdapat tumpukan makanan dengan kondisi berantakan. Rupanya, itulah makanan yang dimaksud oleh pihak resort.

Makanan yang tersedia selama 24/7 itu terdiri dari beberapa pilihan sandwich yang sudah dibungkus dengan plastik wrapped dan disimpan di dalam kulkas. Ada tiga pilihan rasa sandwich mulai dari daging ham dan keju, keju, dan sandwich tuna.

Netizen Protes Kualitas Makanan 24 Jam di Resort, Ini SebabnyaIni kulkas yang disediakan hotel 24/7 berisi makanan yang bisa diambil oleh pelanggan kapan saja. Foto: TikTok @sudainee

Kekecewaan yang dirasakan Sudaine tampaknya sampai membuat wanita ini bingung untuk memilih sandwich tersebut. Tetapi pada akhirnya, Sudaine memilih sandwich dengan rasa keju.

Video ini diberi keterangan, "Saya tidak bisa percaya dengan pemandangan yang baru saya lihat."

Netizen Protes Kualitas Makanan 24 Jam di Resort, Ini SebabnyaWanita ini akhirnya mengambil sandwich rasa keju dari persediaan makanan itu. Foto: TikTok @sudainee

Tak disangka ternyata videonya berhasil ditonton oleh 2,2 juta orang dengan banyak netizen yang membanjiri kolom komentar.

Beberapa orang yang melihat video ini mengungkap bahwa mereka tidak akan tinggal di Riu lagi. "Tidak akan tinggal di Riu lagi karena ini," ujar seorang netizen.

Netizen lain menambahkan, "Tidak, jika sebuah resort tidak memberikan fasilitas camilan makan malam yang punya menu snack bars, burger, hotdogs, dan kentang goreng, saya tidak akan memesan hotelnya."

Sementara banyak netizen yang kecewa, adapun beberapa yang menganggap hal ini sebagai sesuatu yang biasa saja.

Seperti netizen ini yang berkomentar, "Saya sebenarnya suka itu."

"Ini lebih baik daripada tidak sama sekali," pungkas yang lain.

Beberapa netizen juga berkomentar bahwa mereka justru mendapatkan fasilitas bagus ketika menginap di Riu.

"Saya pernah ke Riu Bahamas dan itu tidak seperti ini sama sekali. Mereka bisa memasak makanan dan minuman kapan saja," pungkas netizen ini dalam komentar.

Karena video ini cukup viral, pihak Riu pun memberi klarifikasi kepada Twisted Sifter dengan menyayangkan bahwa video ini hanya fokus terhadap satu kulkas saja. Karena di hotel Riu Reggae sebenarnya ada dua kulkas dengan 4 tipe makanan mulai dari sandwich, hotdogs, hamburgers, dan beberapa saus lain.

Ada juga persediaan nachos yang lengkap dengan saus keju dan popcorn. Mereka juga mengungkap menawarkan potongan buah segar. Sementara ketika restoran tutup, mereka tetap menawarkan makanan seperti burger jamaika dan beberapa pastry.




(aqr/adr)

Hide Ads