Ayam goreng biasanya dimasak menggunakan wajan dengan minyak yang melimpah. Namun, netizen ini menggunakan lapisan kertas roti yang membuatnya dihujat.
Ayam goreng merupakan makanan favorit banyak orang. Kreasinya beragam, ada yang diungkep menggunakan bumbu rempah maupun balutan tepung renyah gurih.
Saat menggoreng ayam juga biasanya menggunakan wajan yang isinya minyak penuh. Gunanya agar seluruh permukaan ayam tertutup dan daging matang sempurna.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dilansir dari Food Beast (6/10), ada netizen mengunggah cara memasak ayam goreng yang unik. Bukan seperti biasanya, wajan netizen ini dilapisi dengan kertas roti.
Kertas roti seperti diketahui biasanya digunakan untuk membuat kue atau pastry. Kertas ini berguna untuk melapisi atau sebagai alas loyang agar kue atau cookies saat dipanggang tidak lengket.
![]() |
Baca Juga: Mark Zuckerberg Pernah Makan di Warung Makan Bu Ageng Milik Butet Kartaredjasa
Wanita dengan akun TikTok @doiknowyou membagikan caranya menggoreng ayam menggunakan kertas roti tersebut. Kertas roti dipakai sebagai alas wajan sebelum ayam dimasukkan. Wanita itu mengatakan kalau cara menggorengnya lebih baik.
Ia juga menggunakan kertas roti dengan alasan agar tidak mengotori wajan. Setelah dipakai tidak perlu mencuci wajan tersebut. Kertas roti itu akan langsung dibuang setelah proses menggoreng selesai.
Video cara menggoreng ayam yang unik itu viral di TikTok. Telah ditonton lebih dari 4,4 juta. Netizen juga banyak meninggalkan komentar hujatan karena merasa penggunaan kertas roti berbahaya. Namun tak jarang juga mengatakan kalau cara menggoreng itu jenius dan hal yang baru untuk dilakukan.
Seperti diketahui kertas roti ada yang polos tanpa lapisan lilin tetapi ada juga yang mengilap karena diberi lapisan lilin supaya kue tak lengket di kertas. Tentu saja lapisan dan bahan kertasnya tidak ditujukan untuk dipanaskan dalam minyak dalam suhu tinggi.
![]() |
Baca Juga: Mark Zuckerberg Pernah Makan di Warung Makan Bu Ageng Milik Butet Kartaredjasa
"Penggunaan kertas itu bahaya, dan beberapa hal memang harusnya dilakukan, seperti menggunakan panci dan mencucinya setelah itu," komentar netizen yang kontra terhadap cara menggoreng ayam tersebut.
"Demi Tuhan! Saya akan melakukan ini mulai sekarang, ini jenius!" sahut netizen lain.
Ada juga netizen yang salah kaprah kalau kertas yang digunakan oleh pemilik video adalah kertas tulis biasa. Padalah itu kertas roti yang memang aman untuk makanan dan proses memasak.
Baca Juga: Oishii! 5 Sushi Murah Meriah yang Viral di TikTok Ini Wajib Dicoba
(yms/odi)