Barista Starbucks ini terkejut dengan seorang pelanggan yang selalu pesan kopi sama setiap hari. Pasalnya kopi yang dipesannya terbuat dari 20 shots espresso!
Bagi banyak orang, kopi sudah menjadi minuman rutinitas yang harus dikonsumsi. Sebelum melakukan aktivitas, mereka suka membuat kopi sendiri atau pergi ke kedai kopi untuk memesan kopi favorit mereka.
Beberapa orang biasanya memesan menu-menu kopi standar seperti Americano, long black, dan latte. Kedai kopi juga akan membiarkan pelanggan untuk memilih sendiri intensitas kopi yang diinginkan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jika ingin yang ringan bisa hanya dengan 1 shots espresso, jika ingin lebih kuat bisa ditambah beberapa shots espresso lagi.
Namun ada juga seorang pelanggan yang punya selera kopi berbeda seperti yang diceritakan oleh barista ini. Melansir dailydot.com (24/09), seorang barista Starbucks mengunggah sebuah video di TikTok @sk_d0ntplay, menunjukkan minuman kopi yang biasa dipesan oleh seorang pelanggannya.
Video tersebut menjadi viral bukan karena barista itu, melainkan karena pesanan pelanggan yang luar biasa. Ditunjukkan melalui sistem POS, ternyata minuman itu adalah 1 cup kopi ukuran grande dengan 20 shots espresso dan 5 pump sirup klasik.
"Setiap hari wanita ini mampir dan memesan 20 shots espresso dengan 5 pump sirup klasik. $22.75 setiap hari, 20 shots," ucap barista tersebut.
![]() |
Jika pesan minuman di Starbucks, setiap ekstra akan dikenakan biaya tambahan. Alhasil, pelanggan ini telah menghabiskan $22.75 atau sekitar Rp 343 ribu setiap harinya hanya untuk satu cup kopi berukuran sedang.
Video ini pun telah menembus 549 ribu penonton dengan banyak netizen yang turut berkomentar. Netizen lain ikut menceritakan asupan kafein yang biasa mereka minum. "Saya pikir minta 7 shots espresso saja sudah buruk," ujar salah satu dari mereka.
Sementara ada netizen lain yang berpikiran positif dengan pesanan pelanggan tersebut. "Mungkin dia membaginya untuk beberapa orang?" "Dia pasti membaginya! Membuat beberapa minuman dan itu akan dibagikan untuk semua orang di kantornya," ucap netizen lain.
Tetapi barista bernama Stephanie itu telah mengkonfirmasi bahwa wanita tersebut tidak membagikan minuman untuk siapapun. Karena setelah pesanan jadi, pelanggan itu langsung meminumnya untuk memastikan pesanan benar.
"Dia tidak membagikan ke siapapun. Dia langsung minum di depan saya untuk memastikan pesanannya benar," ucap Stephanie.
![]() |
Menurut fakta nutrisi Starbucks, setiap gelas espresso mengandung sekitar 0.075 gram kafein. Dengan pesanan espresso sebanyak 20 shots, membuat wanita itu telah meminum 1.5 gram kafein setiap harinya. Sedangkan Mayo Clinic menyatakan bahwa batas harian kafein orang dewasa hanya 0.4 gram saja.
Tandanya, pelanggan ini sudah mengonsumsi asupan kafein berlebih setiap hari, yang justru bisa menimbulkan risiko penyakit berbahaya.
(aqr/adr)