Heboh Somasi Esteh Indonesia, Berapa Kandungan Gula Minuman Kemasan?

ADVERTISEMENT

Heboh Somasi Esteh Indonesia, Berapa Kandungan Gula Minuman Kemasan?

Sonia Basoni - detikFood
Senin, 26 Sep 2022 13:32 WIB
Esteh Indonesia
Foto: Instagram Esteh Indonesia
Jakarta -

Heboh kandungan di minuman Esteh Indonesia memicu bahasan soal kandungan gula pada minuman kemasan. Berapa batas aman konsumsi gula harian?

Minuman manis digemari banyak orang karena punya banyak varian rasa hingga topping kekinian yang menggoda selera. Di Indonesia sendiri, banyak tren gerai minuman manis dari kelas kaki lima sampai, gerai minuman manis premium.

Salah satu yang banyak penggemarnya di Indonesia ada gerai Esteh Indonesia. Dengan menu dasar varian teh manis dengan campuran rasa kekinian, Esteh Indonesia viral di media sosial karena dicap terlalu manis, dan mengandung banyak gula.

Hal ini menimbulkan pertanyaan baru di kalangan publik. Kira-kira berapa rata-rata takaran gula pada minuman kemasan yang ditemui di Indonesia, dan berapa anjuran takaran gula per hari yang direkomendasikan?

Berikut beberapa fakta soal kandungan gula pada minuman kekinian:

1. Viral Rasa Manis Chizu Red Velvet Esteh Indonesia

Esteh IndonesiaEsteh Indonesia Foto: Anisa Indraini

Dilihat dari kronologi awal, debat tentang minuman manis ini memanas ketika pengguna Twitter @Gandhoyy menyebut bahwa minuman Chizu Red Velvet yang dibelinya dari gerai Esteh Indonesia, memiliki rasa yang sangat manis.

"Abis minum Esteh Indonesia yang Chizu Red Velvet pertama dan terakhir kali. An**g, lu gila yak? Itu bukan minuman tapi gula 3kg dikocok sama sp bahan kue. Tolol banget, siapa sih yang bikin ini minuman? Bangkrut aja lu mendingan, daripada bocah kena diabetes massal," tulis @Gandhoyy, yang cuitannya langsung viral.

Tak disangka, menanggapi keluhan ini, pihak Esteh Indonesia malah melayangkan somasi kepada pemilik akun @Gandhoyy. Pemilik akun @gandhoyy pun meminta maaf secara terbuka setelah somasi ini dilayangkan. Hal ini membuat banyak netizen membahas tentang isu minuman manis serta mengkritik pihak Esteh Indonesia yang dianggap tidak menerima kritikan dari pembeli.

2. Kandungan Gula Pada Minuman Esteh Indonesia

Esteh IndonesiaEsteh Indonesia Foto: Anisa Indraini

Masih dari topik yang sama, banyak orang penasaran apakah benar minuman yang ada di gerai Esteh Indonesia itu memakan gula berlebihan, karena rasanya dinilai sangat manis dibandingkan minuman lain.

Dilihat dari komposisi bahan pembuatan Red Velvet Chizu buatan Es Teh Indonesia, dari salah satu gerai Es Teh Indonesia. Di sana tidak tertera berapa banyak gula yang dipakai.

Hal ini terlihat dari foto yang diunggah oleh akun Twitter @i_and** yang disinyalir, merupakan resep takaran yang ada di gerai Esteh di Indonesia.

Komposisi minuman ini terdiri dari olesan keju di dalam cup, teh hitam sebanyak 150 ml, susu kental manis (SKM) 60 ml, dan bubuk red velvet sebanyak 4 skop.

Sebanyak 60 ml susu kental manis sendiri mengandung 32,5 gram gula. Jika dihitung menggunakan rumusan data dari situs Fatsecret (26/09), yang menuliskan per 40 gram (40 ml) setara dengan 19 gram gula. Sehingga jika dihitung ulang, untuk 60 ml SKM diperkirakan mengandung sekitar 32,5 gram gula.

Hal ini selaras dengan unggahan Esteh Indonesia yang menjelaskan bahwa di varian minuman Esteh Susu Nusantara terdapat sekitar 31 gram gula.



Simak Video "Penjelasan Esteh Indonesia soal Somasi Konsumen"
[Gambas:Video 20detik]

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT