TikTokers pengguna kursi roda ini sering membagikan ulasan restoran dari sisi berbeda. Bukan cuma makanan, ia membahas hal lain. Begini keunikan kontennya.
Keterbatasan fisik bukanlah penghalang kesuksesan. Mereka yang memiliki keterbatasan fisik juga bisa menjadi panutan dengan kerja keras yang dilakukan atau prestasi yang dicapai. Seorang wanita disabilitas, Taylor Lindsay-Noel, salah satunya.
Wanita ini adalah seorang TikToker yang telah mendapatkan banyak pengikut di TikTok karena hobinya. Melansir thestar.com (03/08), Taylor gemar pergi ke sebuah restoran sekaligus membuat ulasan (review) atas restoran tersebut. Tak seperti TikToker makanan lain, Taylor adalah seorang yang lumpuh.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mengunjungi sebuah restoran tak hanya membuatnya fokus pada makanan yang dicicipi, tetapi juga bagaimana aksesibilitas restoran tersebut. Ia akan menginformasikannya saat ada kekurangan.
Akun TikTok miliknya, @accessbytay menunjukkan pengalaman-pengalaman bersantapnya di restoran tertentu. Video TikTok miliknya itu berawal dari pengalamannya yang mencoba pergi makan bersama teman dekatnya.
Namun sebagai seseorang dengan keterbatasan fisik, ia harus mempertimbangkan untuk memilih restoran yang memiliki akses mudah bagi pengguna kursi roda. Tapi nyatanya tidak banyak restoran yang menyediakan akses tersebut.
![]() |
Beberapa restoran mengatakan bahwa mereka bisa diakses oleh pengguna kursi roda, tetapi faktanya tidaklah mudah. Untuk diketahui, pengguna kursi roda mekanis seberat 158 kilogram, memang membutuhkan akses khusus.
Dirinya pun harus mengeluarkan energi untuk bertukar gagasan dengan pelayan di sana. Jika tidak, dirinya tidak bisa masuk sama sekali.
Video-video yang diunggah oleh TikTok Taylor memang menunjukkan beberapa ulasan restoran yang cukup berbeda. Biasanya orang hanya memberi ulasan mengenai rasa makanan, harga, hingga pelayanan restoran, tetapi Taylor menambahkan poin aksesibilitas.
Di setiap keterangan video, wanita ini selalu menulis rating aksesibilitas sekaligus pengalaman makan di sana. Meskipun video buatannya itu ditujukkan bagi mereka yang mengalami kondisi serupa, tetapi nyatanya banyak juga netizen yang menyukai konten-kontennya.
![]() |
Ini menjadi informasi bagi mereka yang ingin mencari tempat makan bersama orang tua atau kerabat yang memiliki keterbatasan juga.
Ada juga mereka yang menggunakan informasi ini untuk membuka restoran agar bisa juga diakses oleh orang dengan keterbatasan fisik.
Akun TikTok miliknya telah mengumpulkan lebih dari 17.000 pengikut dengan total lebih dari setengah juta penyuka. Bagi Taylor Lindsay-Noel, yang mengalami kelumpuhan akibat kecelakaan, ini adalah suatu tujuan baru bagi dirinya untuk membantu orang lain.
Meskipun impiannya menjadi seorang atlet harus pupus karena kecelakaan, tetapi kini hidup Taylor sepertinya lebih senang karena ada tujuan baik di balik kecelakaannya tersebut.
(aqr/adr)