Selain menjadi hidangan favorit, nasi Padang kerap membuat heboh karena beberapa kontroversi. Seperti nasi Padang babi hingga kalap makan di restoran Padang.
Nasi Padang merupakan hidangan racikan nasi khas Minang, Sumatera Barat. Hidangan nasi ini sangat populer dan menjadi favorit banyak orang karena rasanya lezat.
Satu porsi nasi Padang biasa disajikan dengan aneka gulai, rendang, gulai ayam, ayam bakar, ikan bakar hingga sambal hijau. Cara makan nasi Padang juga sempat menuai perdebatan netizen.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Arif Muhammad sebagai influencer dan YouTuber terkenal di Indonesia sempat membuat kehebohan perihal cara makan nasi Padang. Ia mengungkapkan kalau cara paling benar yaitu langsung menggunakan tangan, bukan dengan sendok dan garpu.
![]() |
Baca Juga: Ini 5 Fakta Heboh Makan Nasi Padang Pakai Tangan ala Arief Muhammad
Kehebohan cara makan nasi Padang itu membuat penggemarnya terpecah menjadi tim makan pakai tangan dan tim makan pakai sendok. Hebohnya cara makan nasi Padang ini bahkan sempat menduduki trending media sosial.
Perdebatan cara makan nasi Padang ini diakhiri dengan pernyataan Arief Muhammad yang menjadi Duta Nasi Padang. Suami dari Tiara Pangestika ini juga dikabarkan akan membuka restoran Padang. Restoran bernama Payakambuah ini sedang dibangun di Pondok Aren, Tangerang Selatan.
Tak berhenti di sana saja, tapi masih banyak kehebohan soal nasi Padang lainnya. Seperti munculnya Nasi Padang Babi yang ramai beberapa waktu lalu.
Berawal dari viral konten promosi nasi Padang babi di media sosial hingga mencuri perhatian publik. Nasi Padang yang biasanya ditawarkan dengan aneka lauk halal yang terbuat dari olahan daging ayam dan sapi, lalu ada penjual nasi Padang non halal dengan menu rendang babi.
Kehebohan nasi Padang babi ini sempat membuat netizen pro kontra. Namun akhirnya, persoalan nasi Padang babi ini telah diselesaikan dan sang penjual telah meminta maaf dan juga memberikan penjelasan.
Baca Juga: Nasi Padang Babi Bikin Heboh, Ini Fakta Restoran dan Menunya
![]() |
Kelezatan nasi Padang membuat beberapa orang heboh ketika menyantapnya. Belum lama ini ada sekelompok orang yang kalap makan nasi Padang hingga menghabiskan Rp 8 juta.
Ada juga konten kreator yang kalap mencoba 51 jenis lauk. Beberapa orang asing yang tampak heboh mencoba nasi Padang pertama kali juga menarik perhatian.
Kalau ingin melihat ulasan lainnya tentang kehebohan nasi Padang, pantau terus detikFood ya!
Baca Juga: Heboh! Netizen Ini Makan Nasi Padang Sampai Habis Rp 8 Juta
(yms/odi)