Fast Food Kaki Lima

Kriuk Renyah Chicken Popcorn Gerobakan, Ada Rasa BBQ hingga Sambal Matah

Devi Setya - detikFood
Senin, 25 Okt 2021 11:30 WIB
Foto: instagram @chickenpopcornkika
Jakarta -

Chicken popcorn tak kalah menggoda, camilan dari daging ayam ini disukai karena rasanya gurih dan renyah. Kini chicken popcorn bisa dibeli di gerai kaki lima.

Sesuai dengan namanya, chicken popcorn adalah olahan daging ayam yang dipotong kecil-kecil kemudian dibalur dengan adonan tepung. Ayam ini digoreng hingga renyah lalu disajikan dengan bumbu pelengkap berbagai rasa. Ada juga yang ditambah dengan cocolan saus sambal dan mayonaise.

Biasanya chicken popcorn jadi menu di kafe atau restoran. Tapi kini olahan ayam kriuk ini sudah bisa dibeli lewat penjual kaki lima dan gerobakan. Rasanya pun tak kalah lezat dan pastinya punya harga lebih terjangkau.

Chicken popcorn biasanya sudah dibumbui ketika dibalur tepung sehingga rasanya sudah gurih asin. Tapi untuk membuat rasanya lebih nendang biasanya ditambahkan lagi dengan bumbu bubuk aneka rasa. Ada rasa keju, BBQ, jagung bakar hingga balado pedas.

Mau jajan chicken popcorn kaki lima? Berikut beberapa rekomendasi tempat jajan chicken popcorn kriuk enak:

1. Popcorn chicken Kika

Kedai chicken popcorn satu ini berlokasi di kawasan Bintaro, Jakarta. Ada Popcorn Chicken Kika yang bisa jadi pilihan jajanan gurih enak dan murah meriah. Seporsi chicken popcorn di sini dibanderol mulai harga Rp 15 ribuan dengan porsi yang cukup banyak.

Untuk pilihan sausnya juga tak kalah lengkap. Kamu bisa makan chicken popcorn dengan enam pilihan saus cocolan yakni black pepper sauce, teriyaki sauce, bulgogi sauce, Thai chicken sauce, mushrooms sauce dan barbeque sauce.

Selain chicken popcorn ada juga pilihan menu lain di sini seperti nasi ayam Bali, crispy chicken mentai dan sei chicken mentai. Kamu juga bisa jajan online lewat Instagramnya @popcornchickenkika.



Simak Video "Video: Yang Harus Dilakukan Kalau Nggak Sengaja Makan Makanan Haram"

(dvs/odi)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork
Female Daily
Kamis, 01 Jan 1970 07:00 WIB