Indonesia dikenal dengan biji kopi single origin-nya yang istimewa dan berkualitas. Tujuh single origin ini bahkan populer di pasar kopi dunia.
Single origin merupakan biji kopi yang tumbuh dan diolah pada suatu wilayah atau daerah tertentu dalam lingkup yang spesifik. Beberapa wilayah atau daerah di dunia dikenal sebagai penghasil single origin yang berkualitas dengan rasa khas yang begitu istimewa.
Tidak terkecuali untuk single origin atau biji kopi asal Indonesia. Indonesia dikenal sebagai salah satu penghasil kopi peringkat atas dunia. Wilayah yang begitu luas membuat banyak sekali daerah-daerah di Indonesia berhasil memproduksi biji kopi yang sangat beragam.
Hasil kopi yang sangat besar dari Indonesia ini, mayoritas kualitasnya diakui oleh pasar kopi dunia. Biji kopi atau single origin yang tumbuh tersebar di berbagai pulau dan kepulauan di Indonesia ini tidak pernah sepi peminat saat bersaing di pasar kopi dunia dengan single origin lainnya yang datang dari berbagai negara.
Berikut ini 7 single origin asal Indonesia yang terkenal di dunia menurut Try New Coffee:
![]() |
1. Sumatra Gayo
Berasal dari Aceh, single origin Sumatera Gayo memiliki kekentalan dan aroma yang begitu kuat. Uniknya, biji kopi yang satu ini dikenal dengan sedikit rasa rempah yang dapat hadir saat kopi disesap perlahan usai diseduh.
Memiliki acidity atau kadar keasaman yang rendah membuat Sumatera Gayo memiliki karakteristik rasa yang cukup seimbang. Cita rasanya yang kuat namun tidak begitu pahit dan pas keasamannya membuat jenis biji kopi atau single origin ini sangat digemari di pasar kopi Amerika Serikat dan Eropa terutama untuk digunakan sebagai campuran house blend.
2. Bali Blue Moon
Selain pesona keindahan alamnya, pulau Dewata juga dikenal dengan produksi biji kopinya yang sangat istimewa. Salah satunya adalah single origin blue moon yang memiliki ciri khas rasa berupa campuran dark chocolate, vanilla hingga sedikit rasa rempah-rempah.
Melalui proses panen yang masih dijaga keasliannya, tingkat keasamaan jenis biji kopi yang satu ini sengaja ditekan untuk mengeluarkan rasa dan aromanya yang khas dan spesial. Ditanam di antara pohon jeruk membuat jenis biji kopi yang satu ini punya rasa yang benar-benar beda. Bahkan hampir sebagian besar kedai kopi yang menyajikan biji kopi ini mengakui bahwa Bali Blue Moon punya banyak penggemar.
Baca juga: Menyeruput Halu Pink Banana, Kopi Lokal Andalan SpaceRoastery
Simak Video "Gurihnya Sate Saikoro dan Segarnya Es Sinar Garut"
[Gambas:Video 20detik]