Es krim vanila dari McDonald's memang terkenal manis lembut. Seorang TikToker membagikan trik agar rasa es krim ini lebih enak. Ditambah apa ya?
Es krim merupakan dessert yang disukai banyak orang. Kamu bisa dengan mudah menemukan es krim di manapun, mulai dari minimarket hingga restoran ternama. Rasa es krim yang populer adalah vanila dan cokelat.
Seperti McDonald's yang terkenal dengan es krim vanilanya. Es krim vanila ini rasa susunya sangat dominan dan agak manis. Teksturnya juga sangatlah lembut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca Juga: 10 Resep Daging Bumbu Tradisional yang Awet Disimpan
Es krim vanila dari McDonald's ini biasanya dinikmati menggunakan cone. Ada juga yang disajikan dengan tipe sundae menggunakan siraman saus cokelat dan stroberi.
Banyak juga es krim vanila McFlurry yang diberikan tambahan remahan biskuit Oreo dan cokelat. Namun, kalau ingin menikmati es krim vanila dengan sensasi yang berbeda, kamu bisa mengikuti trik yang diberikan seorang TikToker.
![]() |
Dilansir dari News.com.au (22/7), TikToker asal Los Angeles, Amerika ini membagikan trik menikmati es krim McDonald's yang berbeda. Ia membeli es krim vanila sundae tanpa siraman saus. Kemudian, ia juga membeli sebuah apple pie.
Sederhana saja, ia menghancurkan apple pie menjadi beberapa potongan, lalu dicampurkan di atas es krim vanila. Menurutnya, es krim vanila dengan apple pie jadi kombinasi yang nikmat.
Baca Juga: 5 Es Krim Unik, Ada Rasa Obat Batuk hingga Petai yang Eksotik
![]() |
Videonya itu sudah ditonton lebih dari 2,3 juta kali. Banyak juga netizen yang menyukai idenya dan ingin mencobanya.
Tak hanya es kim apple pie, TikToker ini juga membagikan trik Korean Iced Coffee yang beberapa waktu lalu viral. Ia membeli es kopi hitam dari McDonald's kemudian menuangkan satu cone es krim vanila ke dalamnya. Videonya itu lagi-lagi viral telah ditonton lebih dari 2,6 juta kali.
![]() |
Selain itu, TikToker ini juga memberikan trik milk tea nikmat dari es krim McDonald's. Ia membeli segelas es teh dari McDonald's, kemudian mencelupkan satu cone es krim tersebut. Segelas milk tea yang manis segar pun bisa langsung dinikmati.
Baca Juga: Es Kopi Latte Topping Es Krim Cone Jadi Tren di Korea, Gampang Dibuat!
(yms/odi)