'Move On' Usai Diselingkuhi Pacar, Wanita Ini Sukses Jual Makanan Vegan

'Move On' Usai Diselingkuhi Pacar, Wanita Ini Sukses Jual Makanan Vegan

Andi Annisa Dwi Rahmawati - detikFood
Kamis, 01 Jul 2021 19:00 WIB
β€˜Move On’ Usai Diselingkuhi Pacar, Wanita Ini Sukses Jual Makanan Vegan
Foto: TikTok @kaaat480
Jakarta -

Patah hati karena diselingkuhi tak membuat wanita ini larut dalam kesedihan. Ia justru bangkit, mengikuti passion, dan kini sukses berjualan makanan vegan!

TikTok menjadi media yang efektif untuk menyebarkan kisah inspiratif. Banyak cerita soal perjuangan netizen dalam menjalani hidup membuat orang-orang turut semangat.

Salah satunya dibagikan pengguna TikTok bernama Katia Shiffana melalui akun @kaaat480. Pada 6 Juni 2021, Katia mengunggah video perjalanan hidupnya yang kini sudah ditonton lebih dari 61 ribu kali.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Katia bercerita tahun 2015 setelah dirinya lulus kuliah di Jepang, ia ingin sekali kerja di Tokyo. Katia tak memungkiri alasan terkuatnya adalah karena ia ingin dekat dengan seseorang.

Akhirnya ia mendapat pekerjaan sebagai OB di sebuah hostel sambil menunggu tanda tangan kontrak. Ia juga berhasil menjalin hubungan dengan seseorang, namun berujung diselingkuhi.

ADVERTISEMENT

"Hancur banget, hilang arah, setiap hari party2 & keluyuran sampe pagi," tulis Katia di keterangan video. Ia juga bilang hatinya terasa kosong sehingga ia putuskan kembali ke Jakarta pada Januari 2020. "Tanpa rencana, tanpa ekspektasi apa-apa," tulisnya.

'Move On' Usai Diselingkuhi Pacar, Wanita Ini Sukses Jual Makanan Vegan'Move On' Usai Diselingkuhi Pacar, Wanita Ini Sukses Jual Makanan Vegan Foto: TikTok @kaaat480

Baca Juga: Kisah Sukses Mantan Driver Ojol yang Kini Punya Banyak Bisnis Kuliner

Berawal dari pola makan vegan

Ia lantas menekuni hobinya masak makanan vegan. Wanita 23 tahun ini memang sudah menjadi vegan sejak 2017. "Waktu kuliah aku tinggal sendiri dan karena makanan vegan lumayan susah dicari, jadi mau gak mau aku masak sendiri," tutur Katia pada detikfood (30/6).

Katia juga mengaku jadi hobi kulineran setelah menjalani pola makan vegan. "Makanya aku jadi penasaran banget sama teknik masakan vegan, contohnya bikin tahu mirip daging, butter vegan, sampai keju vegan," tambahnya.

Katia tak mau mengorbankan diri untuk tidak makan makanan favoritnya setelah menjadi vegan. Ia berujar, "Nah makanya aku pengin buktiin kalau makanan apapun bisa dibuat versi vegannya."

Jalani bisnis makanan vegan

'Move On' Usai Diselingkuhi Pacar, Wanita Ini Sukses Jual Makanan Vegan'Move On' Usai Diselingkuhi Pacar, Wanita Ini Sukses Jual Makanan Vegan Foto: TikTok @kaaat480

Katia juga membuat konten edukasi vegan melalui Instagram veganbaby.id. Berbagai informasi soal seluk beluk vegan dijelaskan Katia di sini.

Selanjutnya ia coba mengubah food blog-nya menjadi merek makanan dan minuman. Awalnya ia hanya menjual dua menu yaitu Nasi Campur dan Matah Chicks.

Keberuntungan rupanya menaungi Katia. Pertama meluncurkan menu ini, ia langsung banjir pesanan sampai ratusan porsi. "Dan terus berkembang sejak itu. Sekarang udah banyak langganan, dan ada staff, investor, tim sendiri," tuturnya.

Katia juga rajin ikut bazar makanan dan bahkan menjadi pembicara mengenai vegan di berbagai forum. Ia tak lupa membuat menu-menu Vegan Baby semakin banyak.

Kini Vegan Baby menjual 5 menu reguler yaitu Nasi Campur, Matah Chicks, Alfredo, Mac n Cheese, dan Mie Ayam. "Dan Vegan Baby ada kateringnya juga, jadi menu yang dirotasi untuk katering bisa lebih dari 50" kata Katia pada detikfood.

Baca Juga: Chef Tiarbah dan Chef Mario Sukses Bisnis Nasi Goreng, Ini Menu Andalannya

Dapat penghargaan 'Best Burger' dari PETA

'Move On' Usai Diselingkuhi Pacar, Wanita Ini Sukses Jual Makanan Vegan'Move On' Usai Diselingkuhi Pacar, Wanita Ini Sukses Jual Makanan Vegan Foto: TikTok @kaaat480

Tak hanya sukses menjual makanan, menu Vegan Baby juga dapat pengakuan bergengsi dari organisasi hak asasi binatang, People for the Ethical Treatment of Animals (PETA). Pada Februari 2021, menu Vegan Mushroom Cheesteak dinobatkan sebagai 2021 Best Veggie Burgers.

"Sekitar bulan Februari tahun ini, kita di contact PETA dan mereka lagi bikin list burger terenak di Indonesia, dan ternyata kita terpilih jadi list top 10 nya," tutur Katia pada detikfood. Hal membanggakan ini tentu saja membuat Katia senang.

Ia bercerita menu Vegan Mushroom Cheesteak tercipta karena menyadari banyak pelaku vegan tak bisa lepas dari keju. Katia pun membuat menu berbasis keju vegan.

"Aku terinspirasi dari sandwich favorit aku, Philly Cheesteak dan aku bikin versi vegan yang lebih sehatnya, jadi daging-dagingnya aku ganti jamur," tuturnya.

Selain itu, Katia juga memperkaya diri dengan ilmu. Ia mengambil pendidikan plant based nutrition di Cornell University pada Februari 2021. "Inget, everything happens for a reason," katannya.

Banjir komentar netizen

Kisah hidup Katia ini banjir pujian dari netizen karena dianggap sangat menginspirasi. "Keren banget. Sakit hati emang motivasi terbaik," kata seorang netizen. "You've done well kak! Semangat terus," sahut netizen lainnya.

Tak sedikit juga yang berterima kasih pada Katia karena memberikan edukasi seputar pola makan vegan. "Bergantung dengan unggahan kamu selama perjalanan menjadi vegan. Terima kasih!" ujar seorang netizen.

Baca Juga: Kisah Sukses 4 Crazy Rich Indonesia yang Pernah Jualan Makanan

Halaman 2 dari 3


Simak Video "Mengintip Bisnis Kuliner Japanese Fusion Rieta Amilia di Kemang"
[Gambas:Video 20detik]
(adr/odi)

Hide Ads