Sandiaga Uno menerima hadiah buah mentega dari gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa. Ini fakta menarik tentang buah mentega.
Berbagi hadiah bisa dilakukan dalam bentuk apapun. Baik berupa barang pecah belah, pakaian, keperluan rumah tangga, bahan makanan hingga barang-barang yang unik dan langka.
Salah satunya seperti momen berbagi hadiah antara Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa dengan Sandiaga Uno. Sandiaga Uno menunjukkan sebuah buah berwarna oranye kemerahan yang begitu menggiurkan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sandiaga Uno bahkan mendapatkan kesempatan untuk mencicipi buah yang secara langsung dikupas dan dipotong oleh Gubernur Jawa Timur tersebut.
![]() |
Dilansir melalui akun Instagram @sandiuno (21/5), berlokasi di Gedung Negara Grahadi, Sandiaga Uno dan Khofifah Indar Parawansa membagikan momen kebersamaannya saat menyantap buah mentega. Buah tersebut dikatakan sebagai jenis buah langka.
Buah mentega sendiri juga dikenal sebagai buah bisbul. Buah ini memiliki ciri khas daging buah yang berlemak dan tekstur kulit yang berbulu. Buah mentega atau bisbul atau beludru ini dipercaya berasal dari negara Filipina.
Buah ini dikatakan masih memiliki hubungan yang dekat dengan buah kesemek. Buah yang terbilang langka ini memang diketahui hanya dapat tumbuh denan subur di wilayah tropi, Indonesia menjadi salah satu negara yang diberkahi dengan kehadiran buah ini.
Menurut catatan Pemerintah Republik Indonesia, buah mentega atau bisbul atau beludru ini memiliki popularitas yang tinggi di wilayah Bogor, Jawa Barat. Tanaman ini bahkan telah tumbuh sejak lebih dari seratus tahun lalu, tepatnya sejak Kebun Raya Bogor didirikan pada tahun 1817 Masehi.
Karakteristik
![]() |
Tanaman buah mentega atau bisbul atau beludru ini tumbuh dengan tidak terlalu tinggi, umumnya hanya sekitar 15 meter saja. Buah yang memiliki rasa manis ini tumbuh pada pohon berbatang lurus berwarna cokelat kemerahan.
Buah mentega atau bisbul atau beludru ini memiliki ciri khas pada aromanya bahkan menjadi buah lokal yang mampu disandingkan dengan buah-buahan impor lainnya. Buah mentega atau bisbul atau beludru dapat dimakan secara langsung dalam keadaan baru dipetik atau sebagai campuran minuman maupun rujak.
Buah mentega atau bisbul atau beludru ini juga diketahui memiliki kandungan nutrisi yang padat. Dalam setiap 100 gram buah bisbul mengandung 2,8 gram protein, 0,2 gram lemak, 11,8 gram karbohidrat, 1,8 gram serat, 46 miligram kalsium, 18 miligram fosfor, 0,6 miligram zat besi, vitamin A, vitamin C, tiamin, riboflavin dan energi.
Baca juga: Menteng hingga Kecapi, 5 Buah Lokal Indonesia yang Kian Langka
Profil Nutrisi
Dalam seporsi buah mentega atau bisbul atau beludru seberat 100 gram mengandung nutrisi sebagai berikut:
0,22 - 0,38 gram Lemak
0,75 gram Protein
11,47 gram Gula
303 miligram Kalium
110 milligram Sodium
5,49 - 6,12 gram Karbohidrat
0,74 - 1,76 gram Serat
504 kaal Kalori.
![]() |
Manfaat Buah Mentega
Buah mentega atau bisbul atau beludru ini memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh yang sangat baik. Menurut penelitian yang telah dilakukan, buah ini memiliki manfaat untuk kesehatan jantung, memperlancar pembuluh darah dan baik untuk mengendalikan tekanan darah.
Kandungan serta yang cukup tinggi juga dapat menurunkan kolesterol sehingga mencegah risiko pembekuan darah dan penyakit lainnya. Buah mentega atau bisbul atau beludru juga dapat menjaga sirkulasi darah.
Kandungan zat besi yang tinggi pada buah ini dapat membantu meningkatkan jumlah sel darah merah dalam tubuh. Ketika sel darah merah meningkat penyembuhan sel-sel juga akan menjadi lebih cepat, pertumbuhan rambut lebih terangsang serta meningkatkan efisiensi metabolisme.
Baca juga: 5 Buah Langka! Ada Kiwi hingga Pisang yang Warnanya Merah
Simak Video "Anies-Khofifah Semobil dari Madiun ke Ngawi, Bahas Apa?"
[Gambas:Video 20detik]
(dfl/odi)