Perusahaan ini akan produksi bir khusus anjing. Mereka membuka lowongan untuk anjing sebagai pencicip bir. Bayarannya Rp 283 juta!
Untuk memproduksi makanan atau minuman yang enak, tentunya butuh pencicip handal untuk memeriksa rasa produk yang dibuat. Mencicipi produk sangat penting fungsinya untuk mengetahui kekurangan apa yang harus diperbaiki sebelum produk dijual secara bebas.
Mungkin jika produk yang dirancang adalah makanan atau minuman untuk manusia akan sangat normal jika membutuhkan pegawai pencicip. Tetapi bagaimana jika produk yang dibuat adalah makanan dan minuman untuk hewan?
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seperti yang dilakukan oleh perusahaan produsen bir yang merancang bir khusus untuk anjing. Mereka bahkan membuka lowongan pekerjaan untuk anjing sebagai pencicip bir.
![]() |
Dilansir melalui Times of India (21/4), perusahaan pembuat bir yang berbasis di Amerika Serikat sedang membuka lowongan pekerjaan untuk seekor anjing. Posisi yang dibuka adalah pencicip bir untuk bir khusus anjing yang sedang mereka rancang.
Baca juga: Digaji Ratusan Juta Untuk Makan, 5 Pekerjaan Ini Bikin Banyak Orang Ngiler
Lowongan yang dibuka ini sangat dipikirkan dengan matang. Bahkan biaya yang disiapkan untuk membayar anjing pencicip tersebut senilai lebih dari Rp283 juta.
Anheuser-Busch menarik perhatian warganet setelah mengumumkan pembukaan lowongan pekerjaan ini. Pasalnya, ini merupakan lowongan pekerjaan yang membuat warganet gemas dan menobatkannya sebagai lowongan pekerjaan terlucu.
Anheuser-Busch mengiklankan lowongan pekerjaan ini melalui media sosial resmi milik perusahaan. Mereka secara resmi mengundang pemilik anjing yang minat mendaftarkan anjingnya untuk mengisi lowongan tersebut.
Layaknya pekerjaan untuk manusia, ada syarat dan dokumen yang harus diberikan untuk melamar pekerjaan ini. Anjing yang ingin mengisi posisi pekerjaan ini diharuskan mengirimkan resume atau data singkat terkait dirinya.
![]() |
Melalui iklan lowongan pekerjaan tersebut, perusahaan ini berusaha menarik perhatian dari pengguna media sosial agar iklan mereka dapat tersebar ke seluruh penjuru dunia. Dalam waktu sekejap saja, iklan lowongan pekerjaan yang unik ini berhasil menjadi perbincangan di internet tentang ide perusahaan yang menggemaskan ini.
"Lowongan pekerjaan bukan untuk manusia tetapi untuk sahabat mereka," tulis Anheuser-Busch pada iklan lowongan pekerjaan tersebut.
Tak hanya tulisan yang menarik, caption pada iklan lowongan pekerjaan tersebut juga cukup unik dan menggiurkan bagi pemilik anjing. Lengkap dengan keuntungan yang akan didapatkan oleh anjing yang diterima bekerja, caption Anheuser-Busch benar-benar menggemaskan.
"Anjingmu mungkin akan kami pekerjakan pada posisi Anjing Kepala Pencicip dengan gaji senilai Rp 283 juta. Selayaknya pencicip 'pawfesional', mereka juga akan diberikan keuntungan berupa asuransi kesehatan dan bir khusus anjing gratis," tulis Anheuser-Busch pada kolom caption.
Tak seperti bir untuk manusia, bir khusus untuk anjing ini terbuat dari bahan-bahan alami yang segar. Bir khusus anjing ini diracik dari bahan-bahan bernutrisi seperti tulang babi, jagung, seledri, basil, mint, kunyit dan jahe.
Baca juga: Pencicip Makanan Anjing dan Penulis Fortune Cookies, Pekerjaan Unik di Industri Makanan
(dfl/odi)