Punya kapasitas perut yang bisa menampung porsi makan puluhan orang. YouTuber asal Malaysia ini sukses hibur penonton dengan video makannya.
Banyak orang yang menyalurkan hobi makan mereka menjadi YouTuber. Konten video mukbang atau makan besar yang berawal dari Korea Selatan, kini sudah mendunia.
Baca Juga: 5 Hal di Balik Layar Konten Mukbang yang Jadi Keluh Kesah
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di Malaysia, ada YouTuber populer bernama Izzat Osman. Ia mampu menghabiskan makanan dalam porsi besar dengan waktu yang singkat.
Dilansir dari The Star MY (20/02), YouTuber dengan nama lengkap Nur Muhammad Izzat Osman ini memulai karirnya di dunia YouTube sejak tahun 2018 lalu.
"Saya suka makan. Ketika saya melihat YouTuber Matt Stonie, yang bisa menyantap banyak makanan, saya jadi terpukau. Dari sana saya memutuskan untuk membuat video makan saya sendiri, ternyata respon orang-orang sangat baik," jelas pria berusia 33 tahun tersebut.
![]() |
Izzat menampilkan keahlian makannya dengan menyantap puluhan burger. Menghabiskan duiran dalam dengan kalori mencapai 5,400. Kemudian ia juga dengan santai menghabiskan ramen berukuran besar yang mengandung 2,810 kalori.
Meski porsi satu kali makannya, setara dengan porsi makan puluhan orang. Tapi Izzat tetap menjaga kesehatan dan bentuk tubuhnya, dengan rajin berolahraga dan melakukan puasa rutin.
"Biasanya saya suka jogging, main futsal dan berlari. Aktivitas ini yang menjaga bentuk tubuh saya, sampai sekarang saya juga tidak punya masalah kesehatan yang serius," jelas YouTuber yang tinggal di Kuala Lumpur tersebut.
Uniknya, sebelum menyantap puluhan makanan dalam waktu singkat. Izzat selalu menyempatkan diri untuk untuk puasa, agar ia bisa menghabiskan banyak makanan dengan mudah.
![]() |
"Biasanya saya puasa dua hari, sebelum syuting video makan. Dengan begitu saya tidak memiliki masalah untuk menyantap 5,000 kalori makanan sekaligus. Paling lama saya pernah puasa selama 7 hari, selama itu saya hanya minum air putih saja tapi tidak konsumsi makanan," ungkapnya.
Tapi sehari-harinya jika sedang tidak membuat video makanan, Izzat cukup makan sehari sekali.
"Saya sangat suka makan steak dan burger. Satu porsi steak tidak pernah cukup untuk saya. Saya juga mahir menyantap es krim dengan cepat, karena jika tidak cepat es krimnya akan cair," jelas Izzat.
Biasanya hampir semua makanannya itu disiapkan oleh dirinya dan istrinya. Bahkan karena hobinya membuat video makan di YouTube, ia sampai meninggalkan pekerjaannya di salah satu perusahaan besar di Malaysia.
![]() |
"Sekarang saya sangat bersyukur bisa mencapai ke poin ini. Saya suka melakukan apa yang saya cintai, dan untungnya orang-orang juga menyukai video saya," pungkas Izzat.
Banyak netizen yang mengungkapkan komentar mereka setiap kali melihat Izzat menghabiskan puluhan porsi makanan.
"Jika di Indonesia ada YouTuber Tanboy Kun, kalau di Malaysia ada Izzat Osman," komen salah satu netizen.
"Melihat video makan Izzat berhasil membuat saya lapar. Rasanya ingin menyantap semua porsi makanan itu, tapi saya tidak akan sanggup," komen netizen lainnya.
Hingga saat ini Izzat berhasil mengumpulkan sekitar 1,1 juta subscribers di YouTubenya. Dengan rata-rata videonya ditonton 1 juta kali.
Baca Juga: Ini 5 Mukbang Kontroversi yang Bikin Netizen Geram
(sob/odi)