5 Bakso Gerobakan di Dalam Gang yang Enaknya Nampol

ADVERTISEMENT

Kuliner Hidden Gems

5 Bakso Gerobakan di Dalam Gang yang Enaknya Nampol

Devi Setya - detikFood
Kamis, 21 Jan 2021 12:00 WIB
kuliner wonogiri: mi ayam bakso
Foto: Muhamad Eko Hapsoro/d'Traveler
Jakarta -

Siapa bilang jualan makanan di tempat terpencil tak laris manis? Buktinya ada bakso gerobakan yang meskipun jualannya di dalam gang kecil tapi tetap diserbu pembeli.


Bola-bola daging gurih kenyal yang biasa disajikan dengan kuah kaldu, lengkap bersama mie ini memang sulit ditolak. Semangkuk bakso hangat yang lezat akan selalu diburu, meskipun lokasinya terpencil di dalam gang sekalipun.

Di Jakarta dan sekitarnya, ada beberapa penjual bakso gerobakan yang mangkal di dalam gang. Tapi pembelinya datang dari banyak penjuru. Apalagi alasannya kalau bukan soal rasa yang menggoda.

Bakso-bakso hidden gems ini tak sepopuler bakso hits atau legendaris yang jualan di pinggir jalan, tapi penggemarnya tak kalah banyak. Apalagi pengunjungnya rela datang dari jauh, menempuh jalur kecil berkelok di dalam gang dan tentu saja makan di tempat seadanya yang terkesan sempit.

Berikut bakso gerobakan di dalam gang tapi punya rasa melegenda.

1. Bakso Ciat Solo

Bakso Hidden Gems JakartaBakso Hidden Gems Jakarta Foto: instagram @seleramode


Sebagai hidden gems, bakso di bilangan Cempaka Putih Barat, Jakpus, ini termasuk yang sudah terkenal. Banyak pencinta bakso yang sudah membuktikan kelezatan rasa bakso Ciat ini. Beberapa pelanggan bahkan mengatakan bakso ini sudah lama ada dan tetap eksis dengan rasa bakso yang gurih lezat.

Untuk mencapai lokasi jualan ini, kamu tidak bisa membawa mobil karena gangnya hanya cukup untuk dilalui sepeda motor ataupun berjalan kaki. Ada tiga jenis bakso yang ditawarkan yakni bakso urat, bakso telur dan bakso keju.

Bakso di sini punya ukuran jumbo jadi bisa puas melahapnya. Pelengkapnya ada mie kuning, bihun dan sayuran. Oiya buat yang suka tetelan, jangan lupa untuk minta tambahan ya.



Simak Video "Menyantap Bakso Berbentuk Unik di Gowa"
[Gambas:Video 20detik]

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT