Elon Musk jadi orang terkaya di dunia setelah melampaui Jeff Bezos. Bos Tesla dan SpaceX ini punya kekayaan sekitar Rp 2.704 triliun!
Nama Elon Musk jadi perbincangan hangat setelah dirinya diketahui mengukir sejarah. Ia berhasil menggeser posisi Jeff Bezos sebagai orang terkaya di dunia.
Untuk diketahui, Jeff Bezos memegang predikat tersebut sejak 2017. Namun kemarin (7/1), laporan kekayaan Elon Musk melampaui Jeff Bezos.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hal ini terungkap dalam daftar 500 orang terkaya di dunia versi Bloomberg Billionaires Index. Kekayaan Elon Musk disebut mencapai USD 194,8 miliar atau sekitar Rp 2.704 triliun!
Baca Juga: Elon Musk Jadi Orang Terkaya di Dunia
Selain kabar Elon Musk sebagai orang terkaya di dunia, hal personal lain tentang dirinya pun menarik perhatian. Bagaimana dengan pola makan pria 49 tahun ini?
Lebih pilih makan enak dibanding makan sehat
![]() |
Dikutip dari CNBC (9/5/20), Elon Musk mengungkap dirinya lebih pilih menikmati makanan enak dibanding makan sehat.
"Saya lebih pilih makan enak meski memiliki umur lebih pendek," ujarnya. Ia juga menilai makanan adalah hal terbaik.
Meski begitu, Elon Musk masih memperhatikan berat badannya, apalagi ibunya adalah seorang ahli gizi senior.
Ia berhati-hati untuk tidak alami kelebihan berat badan karena menurutnya ini bisa mempengaruhi kekuatan imunitas tubuh. "Alami kelebihan berat badan adalah masalah besar," ujarnya.
Makanan favorit Elon Musk
Celeb Answers (8/1) mengungkap makanan favorit Elon Musk. Ia ternyata doyan BBQ dan makanan Prancis.
Untuk makanan manis, ia doyan camilan cokelat Mars. Elon Musk bahkan menikmatinya saat sarapan.
Lalu untuk sereal, Elon Musk lebih memilih menikmatinya malam hari alih-alih ketika sarapan. Varian sereal favoritnya adalah Cinnamon Toast Crunch.
Tidak jalani diet tertentu
Pria kelahiran Afrika Selatan ini tidak menjalani pola diet tertentu. Ia pun tidak begitu ketat membatasi asupan makanannya.
Sering kali saat bekerja, seseorang akan membawakannya menu makan siang, dan dia akan melahap apapun yang ditaruh di depannya.
Hal menarik lain ialah soal konsumsi kopi dan soda Elon Musk. Ia mengurangi konsumsi dua sumber kafein ini.
Dulunya ia bisa menenggak banyak Diet Coke dan kopi, tapi saat ini ia mengurangi asupannya sekitar 3 gelas masing-masing per hari.
Doyan doner kebab
![]() |
Makanan favorit Elon Musk lainnya adalah doner kebab yang ia nikmati saat di Jerman. Hal ini pernah ia ungkap di Twitter.
"Saya pernah makan kebab terenak dalam hidup saya yang lokasinya ada di luar Tacheles. Sayangnya tempat itu tutup," katanya.
Doner kebab sendiri merupakan makanan khas Turki yang biasanya terbuat dari daging domba, sapi, atau ayam. Ciri khasnya, daging akan ditaruh di alat panggang listrik vertikal.
Berencana ngopi di planet mars
Sebagai pendiri sekaligus CEO SpaceX, tak mengherankan jika Elon Musk punya impian tinggal di planet mars.
Pada pertengahan tahun 2019, ia bahkan berkicau di Twitter mengenai keinginannya ngopi di sana.
"Di Mars, saya akan meminum kopi milik saya, menggunakan cangkir dengan tulisan ini," tulisnya. Netizen lantas memberi reaksi beragam.
Tak sedikit yang heran dengan ide ini. "Bagaimana caranya agar astronot bisa menikmati kopi di Mars, jika wajahnya tertutup helm?," kata seorang netizen.
Baca Juga: Netizen Kritik Elon Musk yang Mau Ngopi di Planet Mars
Makan hot pot di China
![]() |
Momen kuliner Elon Musk yang menarik lainnya adalah ketika ia makan di restoran hot pot di Beijing, China. Pada awal tahun 2019 ia menyambangi negeri tirai bambu sehubungan kepentingannya bangun pabrik Tesla di sana.
Tak hanya urusan bisnis, di Beijing Elon Musk mampir ke restoran hotpot Qimen Shuanrou. Ia ditemani Grimes, wanita Kanada yang pernah diisukan dekat dengannya.
Elon Musk terlihat lahap menikmati hot pot. Ia bahkan menggunakan sumpit untuk menikmatinya.
Baca Juga: Buka Pabrik Tesla di China, Elon Musk Makan di Restoran Hotpot Bareng Grimes
(adr/odi)