Di bilangan Bintaro bisa menyantap kuliner khas Manado. Ada ikan tude rica-rica hingga kepala ikan kakap kuah asam yang sedap.
Bikin Laper Trans TV kembali mengudara. Episode kali ini ditemani dengan Asyraf Jamal dan Gilang Samiadji yang mampir ke restoran Manado.
Restorannya bernama Balanga Dapur Manado. Lokasinya berada di Jalan Kesehatan Raya, Bintaro, Jakarta Selatan. Di sini duo Bikin Laper puas menyantap menu lezat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Baca Juga : Baku Sayang: Ayam Tinorangsak hingga Garopa Woku Sedap Buat Makan Siang
Pertama ada Sate Ragey Sapi Wagyu dengan harga Rp 70.000 per porsi. Sate ini disajikan terpisah dengan bumbu kecap.
Jadi, cara makannya adalah melumuri bumbu kecap ke topping satenya. Soal rasa, sate yang satu ini patut diacungi jempol. Perpaduan antara gurih dan manis.
Teksturnya yang empuk, membuat duo Bikin Laper ketagihan. Apalagi saat menyantap berbarengan nasi putih.
![]() |
Menu selanjutnya ada Ikan Tude Rica-rica. Satu porsinya dibanderol dengan harga Rp 30.000. Ikan tude ini hanya memiliki duri di bagian tengahnya saja.
Jadi tidak merepotkan saat disantap. Selain itu, aroma bakar ikan tude ini tercium kuat. Ikan tude ini disajikan dengan sambal rica-rica yang super pedas.
Rasa pedasnya bahkan membuat nafsu makan duo Bikin Laper semakin memuncak. Terakhir ada Kepala Ikan Kakap Kuah Asang.
Satu porsinya dihargai sekitar Rp 70.000. Nah, duo Bikin Laper ini sepakat kalau rasa kuahnya perpaduan antara gurih dan asam segar.
![]() |
Sementara ukuran kepala ikan kakapnya terbilang besar. Dagingnya juga banyak dan bertekstur lembut.
Meski begitu, hidangan khas Manado yang satu ini tidak mengeluarkan aroma amis sedikit pun. Dalam satu porsi, kepala ikan kakap juga disajikan dengan tomat hijau dan merah yang dipotong-potong.
![]() |
Duo Bikin Laper akan terus berjelajah untuk menikmati kuliner di setiap daerah. Karenanya jangan lewatkan Bikin Laper Trans TV yang tayang setiap hari pukul 17.00.
Baca Juga : Nikmati Hidangan Pedas Lezat Khas Manado di 5 Restoran Ini
(raf/odi)