Truk pengangkut makanan sering lalu lalang di jalanan besar untuk mengirim makanan yang akan dijual di pasaran. Mulai dari buah-buahan, sayur, telur, susu atau bahan makanan lainnya.
Saat diperjalanan truk pengangkut makanan sering kali mengalami masalah. Kecelakan hingga truk terguling adalah salah satunya, sehingga membuat makanan yang ditampung di dalamnya menjadi tumpah di jalanan.
Tidak hanya tumpah, menyedihkannya lagi ketika makanan tersebut hancur dan tidak dapat digunakan kembali. Berikut 5 kisah kecelakan truk pengangkut makanan yang mengenaskan.
1. Truk Pengangkut Kelapa
Foto: istimewa
|
1. Truk Pengangkut Kelapa
Kecelakaan pada truk pengangkut makanan ini baru saja terjadi, tepatnya pada (11/05). Kabar ini dibagikan oleh akun Instagram @jktinfo yang mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan truk dengan bermuatan buah kelapa terguling.
Kecelakaan pada truk pengangkut makanan ini terjadi di TOL Jatiwarna KM 39 arah Cikunir. Dalam foto tersebut tampak buah kelapa yang diangkut truk menjadi berserakan memenuhi sepanjang jalan.
Beruntung penanganan petugas segera tiba untuk membantu truk yang terguling tersebut. Selain itu mereka juga mengumpulkan kembali kelapa yang tercecer di jalanan.
2. Truk Pengangkut Makanan Ringan
Foto: istimewa
|
2. Truk Pengangkut Makanan Ringan
Sebelumnya juga pernah terjadi kecelakaan yang menimpa truk pengangkut makanan lainnya. Kecelakaan ini terjadi di Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara pada 2019 lalu. Truk bermuatan makanan ringan atau snack itu terguling ke dalam jurang sedalam 10 meter.
Posisi truk juga terbalik yang mana roda berada di bagian atas. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Namun, kerugian terjadi pada makanan ringan yang tercecer tersebut dijarah oleh masyarakat sekitar.
Padahal makanan ringan tersebut berniat dikirimkan ke pasar untuk dijual. Kecelakaan pada truk pengangkut makanan ini terjadi disebabkan karena rem blong.
Baca Juga : Viral! Pria India Mengais Tumpahan Susu di Jalan Bersama Anjing
3. Truk Pengangkut Telur
Foto: istimewa
|
3. Truk Pengangkut Telur
Truk dengan muatan telur-telur ayam yang masih mentah pernah mengalami kecelakaan. Kecelakaan ini terjadi di Kalimantan Tengah pada Februari lalu yang terjadi akibat selip salah satu ban ada yang lepas dan selip.
Kemudian truk pengangkut makanan itu terguling. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, tetapi mereka mengalami kerugian karena sebagian telur-telur yang diangkutnya terjatuh dan hancur berantakan di jalanan.
Pecahnya telur-telur tersebut menyebabkan sekitaran jalan beraroma amis. Selain itu, juga membuat lalu lintas di jalanan tersebut sempat tersendat. Beruntung kepolisian setempat langsung membantu proses evakuasi.
4. Truk Pengangkut Buah Manggis
Foto: istimewa
|
4. Truk Pengangkut Buah Manggis
Pada Maret lalu juga pernah terjadi kecelakaan yang menimpa truk pengangkut makanan. Kali ini, truk bermuatan buah manggis dilaporkan terguling di jalan Lingkar nagreg. Niatnya buah manggis tersebut akan dikirim ke Bogor untuk dijual kembali.
Sayangnya saat itu si supir mengaku ngantuk dan tidur sekejap, sehingga tak sadar ketika truk sudah naik ke pembatas jalan dan langsung terguling. Buah manggis pun berserakan di jalanan dan menutupi badan jalan.
Sebagian buah manggis mengalami kerusakan. Dalam kecelakaan ini kepolisian langsung mengevakuasi dengan dibantu pengendara lain yang membantu mengumpulkan manggis yang berceceran di jalanan.
5. Truk Pengangkut Susu
Foto: istimewa
|
5. Truk Pengangkut Susu
Kecelakaan pada truk pengangkut makanan ini tidak hanya terjadi di Indonesia saja. Pada 2018 lalu, di Polandia juga pernah terjadi peristiwa serupa. Kecelakaan itu terjadi pada truk bermuatan susu cokelat.
Truk tersebut terguling dan menyebabkan 12 ton susu cokelat yang ditampungnya tumpah berceceran di jalanan. Ini adalah kecelakaan truk pengakut makanan yang paling mengenaskan. Pasalnya susu tidak dapat diselamatkan.
Sementara itu, susu cokelatnya justru menempel di jalanan dan membuat jalanan sulit dibersihkan. Apalagi adanya lalu lalang kendaraan yang membuat ceceran susu semakin memanjang. Tak hanya susu yang terbuang sia-sia, si supir juga dilaporkan mengalami patah tulang pada tangannya.
Baca Juga : 10 Potret Tumpahan Makanan Ini Berhasil Menarik Perhatian
Halaman 2 dari 6