5 Hidangan Daging Kuda yang Digemari di Berbagai Negara

5 Hidangan Daging Kuda yang Digemari di Berbagai Negara

Sonia Basoni - detikFood
Kamis, 05 Mar 2020 13:00 WIB
5 Hidangan Daging Kuda yang Digemari di Berbagai Negara
Jakarta - Daging kuda masih dianggap tabu untuk dikonsumsi. Tapi di beberapa negara, daging kuda justru jadi hidangan populer yang digemari banyak orang.

Daging kuda memiliki tekstur yang lebih liat dibandingkan dengan daging sapi atau kambing. Rasa dari daging kuda sedikit manis dan dikenal rendah lemak serta mengandung protein tinggi.

Ternyata daging kuda sudah dikonsumsi ribuan tahun lalu sejak zaman paleolitikum, di mana kuda liar merupakan sumber makanan yang digemari saat itu. Budaya ini kemudian berlanjut di beberapa negara Eropa hingga Asia.

Dirangkum dari berbagai sumber berikut lima hidangan daging kuda di berbagai negara.

Baca Juga: Sashimi Daging Kuda hingga Sperma Ikan, 5 Makanan Unik dari Jepang

Babashi

Daging Kuda Foto: Istimewa
Jepang merupakan salah satu negara di dunia yang sejak dulu mengonsumsi daging kuda. Bahkan daging kuda di sana disulap menjadi makanan mewah yang berkelas. Salah satu hidangannya ada babashi yang sekilas mirip seperti sashimi.

Babashi merupakan hidangan daging kuda mentah yang diiris tipis, kemudian disajikan dengan sayuran segar dan saus kecap asin. Kemudian untuk mengurangi rasa amis, babashi disajikan dengan jahe dan bawang serta perasan jeruk nipis.

Selain babashi ada juga menu sup daging kuda yang mirip irisan tipis daging sukiyaki dengan aneka sayuran. Jepang juga punya produk ham yang terbuat dari daging kuda yang dihaluskan.

Kazakh Beshbarmak

Daging Kuda Foto: Istimewa
Kazakh Beshbarmak merupakan salah satu hidangan nasional yang ada di Kazakhstan. Hidangan ini memiliki arti 'lima jari' karena saat menyantapnya harus menggunakan tangan.

Sekilas hidangan ini terlihat seperti olahan daging rebus dengan pasta. Namun hidangan ini menggunakan potongan daging kuda yang diiris tipis kemudian disajikan dengan bawang bombay di atasnya.

Daging kuda ini disantap dengan mie berbentuk lebar dan tambahan kentang di sampingnya. Makanan yang satu ini cukup populer karena rasanya yang enak dari perpaduan daging kuda dan mie yang kenyal.

Sauerbraten

Daging Kuda Foto: Istimewa
Sauerbraten merupakan hidangan daging kuda dari Jerman yang masih digemari hingga sekarang. Sauerbraten merupakan olahan daging panggang yang dimasak menggunakan rempah hingga minuman beralkohol.

Biasanya daging kuda dipotong dengan ketebalan sesuai selera, kemudian dimarinasi di dalam wine atau cuka selama sepuluh hari agar tekstur daging lebih empuk dan rasanya meresap.

Setelah dimarinasi selama sepuluh hari, kemudian sauerbraten dipanggang hingga matang. Hidangan ini disajikan dengan kubis merah dan pangsit berisi kentang yang enak. Hidangan ini juga bisa menggunakan daging kambing atau sapi.

Sfilacci

Daging Kuda Foto: Istimewa
Jika Jepang punya babashi, Italia punya sfilacci yang sama-sama menggunakan daging kuda. Sfilacci ini tampilannya mirip seperti abon dari daging sapi dan sekilas tak ada bedanya.

Abon kuda ini digunakan sebagai salah satu topping yang ada pada salad, pasta, risotto, atau pizza. Bahkan banyak juga orang Italia yang memakan abon kuda ini dengan tambahan lemon dan minyak zaitun.

Selain abon kuda, Italia juga terkenal dengan olahan sosis dari daging kuda. Tampilannya mirip seperti sosis sapi atau babi hanya saja tekstur seratnya lebih kasar dan rasanya sedikit keras.

Sate Kuda

Daging Kuda Foto: Istimewa
Selain di wilayah Eropa, Indonesia juga populer dengan olahan daging kudanya. Biasanya daging kuda paling umum disulap menjadi sate dan disantap dengan kuah sop atau tongseng.

Sejak dulu sate kuda terkenal sebagai makanan yang bisa meningkatkan gairah seksual. Penjual sate kuda bisa ditemukan di mana-mana terutama di wilayah Jawa. Ciri khas dari sate kuda ini memiliki tekstur daging yang lebih keras namun tetap juicy di dalam.

Sate kuda ini sama seperti sate ayam atau kambing, disajikan menggunakan saus kecap atau saus kacang sesuai selera. Selain sate kuda tersedia juga empal kuda, torpedo kuda, tongseng kuda yang tak kalah populer.

Baca Juga: Selain Gurih Juicy, Sate Daging Kuda Punya Banyak Khasiat

Halaman 2 dari 6
(sob/odi)

Hide Ads