Menu sarapan seleb Hollywood ini terbilang aneh karena pilihannya tak seperti menu sarapan kebanyakan. Mulai dari es krim sampai pizza.
Sarapan merupakan waktu makan yang dianjurkan setiap pagi. Karena dengan sarapan akan membuat seseorang lebih semangat dalam beraktivitas.
Menu sarapan yang disantap pun sangat beragam. Normalnya orang-orang akan menyantap makanan seperti roti, sereal, hingga nasi dengan aneka lauk pauk untuk sarapan. Namun ada pula menu sarapan yang terbilang aneh.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Beberapa seleb Hollywood ini punya menu sarapan unik yang pernah mereka konsumsi. Diantaranya ada Kylie Jenner yang sarapan dengan es krim, Rihanna yang suka makan roti panggang tanpa kulit pinggiran, mendiang Marilyn Monroe yang rutin mengonsumsi telur mentah dengan susu hangat, hingga Jennifer Lawrence yang sarapan dengan pizza.
Kylie Jenner Sarapan Es Krim
Foto: Istimewa
|
Es krim merupakan hidangan yang disajikan dengan kondisi dingin. Es krim terbuat dari susu dengan campuran beragam makanan sebagai varian rasa dari es krim. Untuk menciptakan rasa selain susu, es krim biasanya ditambahkan buah-buahan segar, cokelat, dan bahan makanan lainnya.
Cita rasa manis dan menyegarkan dari es krim membuatnya menjadi hidangan yang nikmat disantap setelah makan atau sebagai dessert. Es krim pun tak hanya bisa dimakan secara langsung namun juga sering disantap dengan makanan lainnya, seperti pancake, waffle, roti panggang, dan lainnya.
Es krim ini bukan jadi hidangan dessert favori Kylie Jenner. Melainkan jadi menu sarapan yang pernah Kylie Jenner santap. Ia menyantap es krim merek Haagen-Dazs dengan campuran biji delima. Tertarik mencoba sarapan ala Kylie Jenner ini?
Rihanna Sarapan Roti Panggang tanpa Kulit Pinggiran
Foto: Istimewa
|
Salah satu menu sarapan yang sering disantap adalah roti panggang. Menyantap roti panggang dapat dicampurkan dengan beragam makanan lain, mulai dari varian manis hingga asin.
Roti panggang yang memiliki tekstur renyah dan cita rasa gurih ini biasa disantap dengan selai cokelat, kacang, ataupun buah-buahan segar. Namun roti panggang bisa juga disantap dengan varian asin seperti daging bacon, sosis, telur, dan olahan kacang.
Rihanna pun memilih roti panggang sebagai menu favorit untuk sarapan. Namun roti panggang yang Rihanna sukai itu tanpa kulit pinggiran. Rihanna biasanya menyantap roti panggang tersebut bersama dengan air hangat dan buah lemon.
Marilyn Monroe Sarapan Telur Mentah dan Susu Hangat
Foto: Istimewa
|
Telur juga jadi salah satu menu sarapan favorit yang disantap banyak orang. Biasanya olahan sarapan untuk telur ini berupa telur rebus, omelet, telur mata sapi, dan lainnya. Olahan telur juga banyak disantap dengan makanan lainnya seperti sandwich, sayuran, roti panggang, dan lainnya.
Telur mempunyai beragam kandungan nutrisi baik untuk tubuh. Diantaranya mengandung protein tinggi, sejumlah mineral, vitamin, dan juga asam omega-3 yang sangat baik untuk kesehatan otak. Maka itu telur jadi sarapan favorit sekaligus sehat yang sering dikonsumsi oleh banyak orang.
Ternyata telur juga jadi sarapan yang sering dikonsumsi mendiang Marilyn Monroe saat ia masih hidup. Namun bukan telur yang diolah melainkan telur mentah. Ia pun menikmati telur mentah tersebut bersamaan dengan susu hangat yang kaya nutrisi.
Baca Juga: Makanan Terakhir hingga Penampakan di Bar, Ini Fakta Menarik Marilyn Monroe
Chrissy Teigen Sarapan 'Late-night Cereal'
Foto: Istimewa
|
Biasanya sarapan disantap saat pagi hari untuk meningkatkan semangat dalam beraktivitas. Namun tidak dengan Chrissy Teigen. Ibu 2 anak ini pernah menyantap sarapannya saat tengah malam menjelang pagi. Ia menyantap sereal di tengah malam karena kelaparan.
Sereal idealnya juga dinikmati sebagai menu untuk sarapan. Untuk menikmati sereal saat sarapan biasanya dicampur dengan susu. Jika ingin lebih sehat, sereal juga bisa ditambahkan buah-buahan segar seperti beragam jenis berry.
Chrissy Teigen terang-terangan mengungkapkan kalau ia menyantap sereal tersebut saat tengah malam di media sosial Instagram pribadi miliknya. Ia memilih jenis sereal yang warna-warni dengan cita rasa fruity. Teigen pun menyebutnya dengan ramuan Cap'n Pebbles.
Jennifer Lawrence Sarapan Pizza
Foto: Istimewa
|
Satu lagi sarapan aneh ala selebritis Hollywood, yaitu pizza. Pizza yang merupakan hidangan asal Italia ini biasa disantap saat makan siang atau sebagai camilan. Paling enak menyantapnya sambil ditemani segelas cola yang segar.
Pizza memiliki beragam varian rasa dengan topping beraneka ragam yang rasanya sangat lezat. Diantaranya ada topping keju, daging asap, sosis, ayam, sajian seafood, hingga sayuran. Pizza yang memiliki tekstur seperti roti ini ternyata dijadikan menu sarapan oleh salah satu selebritis Hollywood.
Artis tersebut adalah Jennifer Lawrence yang sangat menggemari pizza dan dijadikan sebagai menu sarapannya. Ia sangat menggemari makanan khas Italia tersebut, selebritis cantik itu bisa menyantap pizza kapanpun. Termasuk saat sarapan tiba.