Brutu Ayam hingga Kaki Babi, Makanan di Universitas Anak Angelina Jolie

Brutu Ayam hingga Kaki Babi, Makanan di Universitas Anak Angelina Jolie

Andi Annisa Dwi Rahmawati - detikFood
Rabu, 18 Sep 2019 14:00 WIB
Foto: Istimewa
Jakarta - Angelina Jolie melepas putra sulungnya, Maddox untuk kuliah di Korea Selatan. Di kampus Maddox ternyata tersaji ragam makanan ekstrem.

Pertengahan Agustus 2019, Jolie mengantar Maddox ke Universitas Yonsei di ibu kota Seoul yang merupakan sekolah barunya. Jolie nampak santai melihat-lihat suasana kampus ditemani beberapa pejabat terkait dan Maddox di sampingnya.

Kunjungan Jolie kala itu sedikit membuat kehebohan di kampus karena beberapa orang mengenalinya. Jolie pun tak segan melayani permintaan foto atau sekadar berbincang dengan mahasiswa lain di Universitas Yonsei.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Brutu Ayam hingga Kaki Babi, Makanan di Universitas Anak Angelina JolieFoto: Istimewa

Yang menarik, mantan istri Brad Pitt ini sempat mengaku emosional kala mengantar Maddox. Ia berusaha tidak menangis melepas putra sulungnya yang sudah remaja ini untuk menuntut ilmu jauh dari rumahnya di Los Angeles, Amerika Serikat

Baca Juga: Antarkan Anak Sekolah di Korea, Angelina Jolie Mengaku Emosional

Tak banyak berita yang membahas soal kehidupan Maddox di lingkungan barunya. Hanya saja Radar Online (16/9) mengungkap ia diperlakukan sama dengan mahasiswa lain. Ada juga informasi berbagai makanan yang mungkin dinikmati Maddox karena sangat populer di Universitas Yonsei.

Brutu Ayam hingga Kaki Babi, Makanan di Universitas Anak Angelina JolieFoto: Istimewa

Beberapa yang terkenal adalah olahan kaki babi, brutu atau pantat ayam, dan gurita hidup yang disajikan untuk makan malam di kampus. Brutu ayam, misalnya, merupakan hidangan bernama Dak-ttongjip di Korea. Bahan utamanya adalah pantat ayam yang dimasak dengan beragam bumbu.

Ada juga olahan kaki babi yang dikenal sebagai Jokbal. Biasanya jokbal dimasak dengan beragam bumbu seperti kecap asin, jahe, bawang putih, dan wine beras. Jokbal umum dijajakan di sekitar kampus dengan pendamping lembaran selada (ssam) untuk menikmatinya.

Maddox dikabarkan pernah mampir ke restoran lokal "Chicken's Little House of S**t." Restoran ini terkenal dengan sajian brutu ayamnya, meski tak diketahui pasti apakah Maddox sudah mencoba hidangan ini atau belum. Namun seorang pengunjung lokal restoran yakin Maddox akan suka dengan hidangan ini.

Brutu Ayam hingga Kaki Babi, Makanan di Universitas Anak Angelina JolieFoto: Istimewa

Membicarakan kedekatan Jolie dengan 6 anaknya seolah tak ada habisnya. Jolie memang sering luangkan waktu untuk pergi bersama Maddox (17), Pax (14), Zahara (13), Shiloh (12), dan Vivienne serta Knox yang berusia 10 tahun.

Tak jarang Jolie mengajak mereka belanja ke supermarket bersama. Atau sekadar mengajak salah satu anak mereka untuk makan di restoran daging panggang di Korea Selatan hingga restoran sushi di Los Angeles.

Baca Juga: Makan Laba Laba hingga Es Krim, Ini Fakta Menarik Seputar Angelina Jolie




(adr/odi)

Hide Ads