Kata 'artisan' biasanya digunakan untuk roti, keju, hingga butter. Secara singkat artisan bread merupakan roti yang dibuat menggunakan, bahan-bahan lokal, dan teknik tradisional.
Cara pembuatannya juga lebih lama dibandingkan membuat roti biasa, bahan yang digunakan juga berbeda. Berikut karakteristik artisan bread, yang membedekannya dengan roti biasa.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
1. Teknik tradisional
Foto: iStock |
Beberapa roti bahkan membutuhkan waktu berjam-jam, berhari-hari, hingga beberapa minggu untuk membuatnya sempurna. Rasa dari artisan bread ini memiliki cita rasa unik, dan memiliki tekstur yang tidak bisa ditemukan di roti buatan pabrik atau mesin.
2. Dibuat secara khusus
Foto: iStock |
3. Artisan baker
Foto: iStock |
Biasanya para artisan baker ini memiliki 'signature' rotinya sendiri, di mana kreasi roti ini tidak bisa ditemui di mana pun. Karena dibuat dengan resep, teknik yang khas dari baker.
4. Bahan-bahan khusus
Foto: Istock |
Untuk menjaga cita rasa dan kualitas dari setiap artisan bread, biasanya artisan baker ini selalu menyortir bahan-bahan yang mereka gunakan. Kebanyakan bahkan memiliki supplier bahan-bahan sendiri.
5. Komposisi artisan bread
Foto: iStock |
Beberapa artisan bread bahkan tidak menggunakan ragi tetapi memakai biang ragi yang dibikin sendiri, apalagi untuk adonan jenis sourdough. Untuk menciptakan rasa, artisan baker akan menggunakan zaitun, herba, bawang putih, aneka rempah, keju, hingga tomat. Sehingga semua roti tidak menggunakan produk makanan seperti artificial hingga pewarna makanan.
6. Proses yang panjang
Foto: iStock |
Proses pembuatan yang lama ini, atau slow baking memungkinkan rasa dan tekstur roti lebih berkembang dan enak. Roti yang dihasilkan juga lebih mudah dicerna, sehingga rasanya ringan dan tidak membuat perut terasa penuh.
7. Tekstur berbeda
Foto: iStock |
Lebih lanjut Ian menjelaskan bahwa artisan bread seperti sour dough, atau roti Eropa yang keras, punya tekstur padat yang akan kembali setelah ditekan atau dipukul. Berbeda dengan roti pabrik yang lebih lembek.
Baca Juga: Dibuat Secara Khusus, 'Artisan Bread' Mulai Digemari (sob/odi)

Foto: iStock
Foto: iStock
Foto: iStock
Foto: Istock
Foto: iStock
Foto: iStock
Foto: iStock
KIRIM RESEP
KIRIM PENGALAMAN