Gaya masak teppanyaki memang dihadirkan di beberapa restoran Jepang. Chef akan langsung meracik bahan di atas pelat besi yang datar lalu disajikan langsung untuk para tamu.
Mau makan teppanyaki enak? Di Jakarta ada beberapa restoran yang siap menghadirkan makanan enak ala teppanyaki. Berikut rekomendasinya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Pengalaman bersantap ala teppanyaki di resto ini cukup terkenal. Masakannya enak berkualitas karena beberapa bahan dan bumbu didatangkan langsung dari Jepang. Ditambah lagi suasana resto yang luas dan nyaman bikin betah berlama-lama.
Fukuro Dining
Fairgrounds, SCBD Lot 14
Jl. Jenderal Sudirman, SCBD
Jakarta
Telepon (021) 51400821
2. Senju Omakase, Teppanyaki & Sake
![]() |
Paket teppanyaki di restoran ini terbilang lengkap. Ada menu ala carte, teppanyaki paket hingga teppanyaki executive set lunch. Paket menu ini bisa dipilih sesuai selera dan budget.
Teppanyaki ini terdiri dari sayuran, seafood, daging hingga nasi goreng. Anda juga bahkan akan diberikan appetizer berupa sup dan salad. Lengkap kan?
Senju Omakase, Teppanyaki dan Sake
Plaza Indonesia Lantai 3
Jl. MH. Thamrin, Jakarta
Telepon (021) 29924567
3. Zenbu
![]() |
Ada paket vegetable teppanyaki, chicken teppanyaki, beef teppanyaki, seafood teppanyaki atau zenbu teppanyaki. Selain itu, resto ini juga menghadirkan menu seperti pasta, omu rice, donburi hingga ramen.
Zenbu
Kota Kasablanka, Lantai Upper Ground, Food Society
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta
Telepon : (021) 29464916
4. Nippon-Kan
![]() |
Pilihan set menu teppanyakinya antara lain beef course, seafood course, Australian wagyu course, Japanese Beef course hingga special Japanese Beef course. Harganya mulai Rp 440 ribu hingga Rp 1.980 ribu.
Nippon-Kan
The Sultan Hotel Jakarta
Jl. Gatot Subroto, Senayan
Jakarta
Telepon (021) 57891172
5. Fujin Teppanyaki
![]() |
Salah satu menu teppanyaki andalannya adalah whole grilled teppanyaki namun ada juga pilihan teppanyaki lainnya. Seperti seafood, salmon, tuna hingga beef.
Fujin Teppanyaki
Jl. Gunawarman No. 21 Senopati
Jakarta Selatan
Telepon (021) 27513030 (dvs/odi)