Meskipun tidak digunakan untuk makan atau minum sehari-hari, perabot mewah ini dapat menghiasi sekaligus mempercantik rumah. Sehingga tak heran banyak orang yang tertarik untuk memilikinya, tak terkecuali Syahrini.
Baca juga: Ke Malioboro, Syahrini Cicip Burung Dara Goreng Sambil Lesehan
Dikutip dalam akun Instagram @fashionsyahrini, pemilik nama asli Rini Fatimah Jaelani ini ternyata juga hobi mengoleksi perabot rumah mewah seperti bantal sofa, piring hingga teko merek Hermes. Dalam akun Instagram ini, terlihat deretan piring hingga teko berharga jutaan rupiah ini di taruh dalam lemari kaca secara apik.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Mengintip website online Hermes, harga untuk Porcelain Dessert Plate dengan seri Mosaique au 24 dessert plate dibandrol dengan harga $170 atau sekitar 2,36 juta per buahnya.
Tak ketinggalan ada juga teko bermotif mewah dengan sentuhan warna emas dan putih yang dibandrol dengan harga $715 atau sekitar 9,9 juta rupiah. Wah, sangat fantastis!
Beberapa netizen pun berkomentar. Seperti @svastika.952 yang mengatakan," Kalau missqueen (aku juga) pasti bilang: mending beli ini aja, mending beli itu aja lebih bermanfaat. Tapi kalau kak Syahrini kan uangnya tak berseri."
![]() |
Selain itu ada juga @aie.ab yang bilang,"Kaya nya minum kopi atw teh pake teko dan cangkir hermes ori ga usah pake gula udh giung."
Meskipun begitu, netizen tak perlu heran. Pasalnya, sebelumnya Syahrini juga pernah pamer tas Hermes Syahrini saja harganya mencapai Rp. 1,4 miliar.
Baca juga: Wah, Pose Manja Syahrini Bersama Makanan Ini Bikin Gagal Diet!
Tonton juga 'Gaya Busana Lebaran ala Syahrini':
(lus/odi)