Sup Isi Jamur Ulat Ini Harganya Rp 9.3 Juta Semangkuk, Apa Istimewanya?

Sup Isi Jamur Ulat Ini Harganya Rp 9.3 Juta Semangkuk, Apa Istimewanya?

Sonia Permata - detikFood
Selasa, 13 Feb 2018 13:10 WIB
Foto: Istimewa
Jakarta - Salah satu restoran ekslusif di Las Vegas baru saja perkenalkan sup jamur ulat sebagai menunya. Harganta Rp 9.3 juta semangkuk. Apa isi sup ini ya?

Restoran The Talon Club, yang terletak di The Cosmopolitan's Las Vegas, Amerika, terkenal sebagai restoran yang selalu menghidangkan menu makanan mewah. Baru-baru ini mereka menambahkan sup jamur ulat ke dalam menu mereka.

Sup Isi Jamur Ulat Ini Harganya Rp 9.3 Juta Semangkuk, Apa Istimewanya?Foto: Istimewa
Satu porsi sup jamur ini dibandrol dengan harga $688 atau sekitar Rp 9.288.000. Harga yang fantastis untuk semangkuk sup. Tapi itu semua dikarenakan jamur ulat memiliki harga yang fantastis, setiap gram-nya jamur ulat bisa dihargai lebih dari $14.000 atau sekitar 190 juta rupiah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dilansir dari nydailynews (09/02/18), Sup jamur ulat di The Talon Club dibuat dengan irisan daging dada ayam berkulit hitam, longan berry, buah jujube atau kurma merah. Diisajikan dalam kaldu hangat seperti teh dan dilengkapi 7 g jamur ulat di setiap mangkuknya.

Sup Isi Jamur Ulat Ini Harganya Rp 9.3 Juta Semangkuk, Apa Istimewanya?Foto: Istimewa
Jamur ulat sendiri memang dikenal sebagai salah satu jamur termahal di dunia. Dikenal dengan nama Cordyceps Sinesis, jamur ini memiliki sejarah panjang dalam dunia medis tradisional di China.

Jamur ulat memiliki beragam manfaat dan khasiat untuk kesehatan. Seperti mencegah tumor, mengatur sistem kekebalan tubuh, dan terkenal sebagai suplemen alami untuk meningkatkan tenaga dan stamina, serta mengurangi rasa lelah. Karenanya banyak digunakan oleh atlit dan binaragawan.

Sup Isi Jamur Ulat Ini Harganya Rp 9.3 Juta Semangkuk, Apa Istimewanya?Foto: Istimewa
"Bahan khusus yang kami gunakan dalam sup ini, adalah jamur cordysceps, yang diyakini memiliki khasiat penyembuhan yang sangat kuat. Jamur ini berguna sebagai pengobatan kanker alami, suplemen anti penuaan, dan bahkan menjadi afrodisiak," ungkap salah satu perwakilan The Cosmopolitan's Talon Club.

"Harga jamur ulat tidak dapat dibandingkan dengan jamur lainnya, harganya setara dengan emas, platinum, dan berlian." ungkap Britt Bunyard, editor Fungi Magazine, dalam salah satu program radio.

Sebelumnya jamur ulat ini juga disebut sebagai 'Viagra Himalaya' yang dinobatkan sebagai jamur termahal di dunia. Konon jamur ini dipercaya bisa menambah stamina pria.

Baca Juga: Jamur Mulai Diteliti Sebagai Pengobatan Baru Alzheimer (dwa/odi)

Hide Ads