Ketoprak Gurih Pedas dengan Harga Murah Meriah Ada di Sini

Rekomendasi Makan Siang

Ketoprak Gurih Pedas dengan Harga Murah Meriah Ada di Sini

Andi Annisa Dwi Rahmawati - detikFood
Selasa, 15 Agu 2017 11:22 WIB
Ketoprak Gurih Pedas dengan Harga Murah Meriah Ada di Sini
Foto: dok.detikFood
Jakarta - Ketoprak bisa jadi pilihan menu makan siang. Paduan lontong berbalut bumbu kacang dengan aneka topping dijamin puaskan selera.

Ketoprak dulu populer sebagai menu sarapan. Tapi kini ketoprak banyak dijajakan hingga siang bahkan malam hari. Sajian ini berupa gabungan lontong lembut, tauge renyah, tahu goreng dan bihun. Rasanya makin enak karena dibalut bumbu kacang dan dilengkapi kerupuk. Nah, kalau siang ini mau makan ketoprak enak berharga terjangkau, mampirlah ke 5 tempat berikut.

1. Ketoprak Cobek Pak Yono

Foto: dok.detikFood
Ketoprak ini sudah terkenal di kawasan Cinere dan sekitarnya. Buka sejak pukul 9 pagi, Ketoprak Cabe Pak Yono terkenal akan bumbu kacang yang gurih sedikit manis. Ketoprak bisa ditambahkan topping telur dadar, telur ceplok, telur pindang dan telur asin.

Rahasia bumbu kacang rupanya terletak pada penggunaan kacang tanah Tuban dan kacang mete. Porsi ketoprak di sini cukup besar dengan harga sekitar Rp 16.000-17.000.

Ketoprak Cobek Pak Yono
Jl. Karang Tengah Raya No. 37
Jakarta Selatan
Telepon: 081808094928

2. Ketoprak Mitro

Foto: Istimewa
Di kawasan Tomang ada Ketoprak Mitro yang bisa jadi pilihan. Rumah makan sederhana ini hanya menjajakan ketoprak dan pecel. Ketopraknya dibanderol Rp 13.000, sedangkan kalau pakai telur dadar Rp 16.000. Untuk menu pecel tersedia dalam pilihan pecel saja, pecel dan nasi, atau pecel, nasi dan telur dadar. Harganya Rp 9.000 sampai Rp 16.000.

Ketoprak Mitro
Jl. Mandala Raya No. 5
Tomang, Grogol

3. Ketoprak Ciragil

Foto: dok.detikFood
Tak lengkap menyebut ketoprak enak tanpa menyebut Ketoprak Ciragil. Lokasinya ada di kawasan Ciragil, Kebayoran Baru. Warung makan ini memakai kacang mede pada bumbu kacangnya sehingga lebih gurih kental. Pilihan isian ketopraknya ada telur rebus dan telur dadar. Harganya sekitar Rp 22.000.

Ketoprak Ciragil
Jl. Ciragil II No. 24, Blok Q
Kebayoran Baru
Jakarta Selatan

4. Ketoprak Pak Moktar

Foto: Istimewa
Ketoprak Pak Moktar berlokasi di sebuah food court di Taman Ratu, Kedoya. Menu ketoprak di sini hanya dua yaitu ketoprak dan ketoprak plus telur. Harganya Rp 17.000 dan Rp 19.000. Ketoprak Pak Moktar memakai bumbu kacang berlimpah dan pedas menggigit jika Anda memintanya.

Ketoprak Pak Moktar
Taman Makan Pola Bugar Kedoya, Jl. Kedoya Raya

5. Ketoprak Moestopo

Foto: dok.detikFood
Di kalangan mahasiswa Universitas Moestopo, ada ketoprak yang selalu jadi incaran. Lokasinya dekat kampus mereka. Sajian ketoprak di sini lezzat dengan bumbu kacang pedas manis. Tahu untuk isian ketoprak juga garing sedap. Ketoprak mulai buka pukul 8 pagi.

Ketoprak Moestopo
Jl. Hang Lekir 2
(dekat Universitas Moestopo)
Senayan, Jakarta Selatan
Halaman 5 dari 6
(adr/odi)

Hide Ads