Lucunya Kantung Teh Bentuk Ikan Paus, Kura-kura hingga Teripang!

Lucunya Kantung Teh Bentuk Ikan Paus, Kura-kura hingga Teripang!

Andi Annisa Dwi Rahmawati - detikFood
Senin, 29 Mei 2017 10:19 WIB
Foto: Sora News 24
Jakarta - Bentuk kantung teh kini bukan hanya persegi atau bulat saja. Di Jepang, ada kreasi kantung teh bentuk hewan laut. Mulai dari ikan paus hingga teripang!

Dikutip dari Sora News 24 (29/5), rangkaian kantung teh bentuk hewan laut ini dibuat oleh pembuat kantung teh ternama, Ocean-Teabag. Sebelumnya perusahaan memproduksi Space Tea dan peralatan dapur bentuk kucing.

Kantung teh hewan laut dijual online di situs Village Vanguard. Semakin istimewa karena bukan hanya kantungnya yang unik, isian teh juga menyesuaikan tema hewan laut yang diusung.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lucunya Kantung Teh Bentuk Ikan Paus, Kura-kura hingga Teripang!Foto: Sora News 24
Kantung teh lumba-lumba, misalnya, berisi dauh teh blue mallow yang hasilkan warna biru saat diseduh. Tak ayal paduan keduanya membuat teh yang Anda sesap layaknya lautan luas yang tenang!

Ada juga kantung teh kura-kura berisi teh melati bunga butterfly pea. Racikan teh ini juga hasilkan warna biru cantik saat diseduh.

Bukan itu saja, Ocean-Teabag turut berkreasi dengan bentuk ikan ocean sunfish berisi hojicha atau teh hijau panggang dan manta ray berisi teh mangga tropis.

Lucunya Kantung Teh Bentuk Ikan Paus, Kura-kura hingga Teripang!Foto: Sora News 24
Salah satu yang paling unik adalah kantung teh bentuk ikan paus. Teh ini akan hasilkan warna merah terang layaknya darah saat diseduh. Racikannya terdiri dari aneka herba.

Varian terbaru berupa kantung teh bentuk teripang. Berisi racikan teh melati dan bubuk teripang untuk memperkuat cirinya. Ocean-Teabag memperingatkan beberapa orang yang lidahnya sensitif akan mencecap teh ini sedikit amis.

Lucunya Kantung Teh Bentuk Ikan Paus, Kura-kura hingga Teripang!Foto: Sora News 24
Mau yang bentuk unik? Ocean-Teabag hadirkan bentuk ikan oarfish raksasa. Kantung teh ini berdiameter 19 cm. Sehingga saat dicelupkan ke gelas atau teko, bisa jadi memenuhi permukaannya!

Jika ingin membelinya, kantung teh tema hewan laut ini bisa didapat online. Penggemar teh sebaiknya tak melewatkan produk unik ini. (lus/odi)

Hide Ads