Wow! Amazon Bagikan 8.000 Pisang Gratis Sebagai Camilan Setiap Hari

Wow! Amazon Bagikan 8.000 Pisang Gratis Sebagai Camilan Setiap Hari

Sonia Permata Basoni - detikFood
Sabtu, 27 Mei 2017 07:42 WIB
Foto: Amazon
Jakarta - Amazon sering memanjakan para pemegang saham dengan hadiah-hadiah unik dan mewah. Kali ini Amazon membagikan pisang gratis tiap hari.

Diversifikasi bisnis yang baik membuat Amazon selalu berhasil membuat para pemegang saham dan investornya senang. Barang-barang mahal dikirim secara berkala sebagai bentuk compliment. Mulai dari perangkat lunak hingga robot untuk asisten rumah yang bisa diaktifkan melalui suara.

Wow! Amazon Bagikan 8.000 Pisang Gratis Sebagai Camilan Setiap HariFoto: Getty Images

Menurut Wall Street Journal, seperti yang dilansir dari Metro (25/17) perusahaan Amazon kini telah menemukan hadiah terbaru yang paling populer untuk dibagikan yaitu, ribuan pisang gratis.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saksikan video 20detik tentang Amazon di sini:


Perusahaan ini membukan Community Banana Stand di akhir tahun 2015 lalu, dan terus meningkat di beberapa kampus yang berkaitan dengan Amazon. Lokasinya tersebar di beberapa blok di pusat kota Seattle. Amazon mengatakan bahwa mereka telah memberi lebih dari 1,7 juta buah pisang gratis selama ini.

Wow! Amazon Bagikan 8.000 Pisang Gratis Sebagai Camilan Setiap HariFoto: Amazon

Semuanya berawal dari sesitukar pikiran dengan CEO sekaligus pendiri Amazon, Jeff Bezos. Amazon seharusnya bisa menawarkan pisang gratis sebagai makanan ringan, tidak hanya untuk kolega dan karyawannya saja tapi juga kepada semua orang sebagai bentuk dari layanan publik.

Awal mula buah jeruk yang dipilih, namun akhirnya pilihan terakhir jatuh pada pisang. Mereka mulai membuka stand Banana Community ini. Amazon ingin memberikan makanan yang sudah ada kemasannya sendiri, sehingga orang tidak perlu repot mencuci sebelum dimakan. Sekaligus turut membantu mengurangi sampah plastik dan kertas untuk lingkungan sekitar.
(odi/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads