Penggemar Star Wars? 8 cake Unik Ini Bisa Jadi Ide Kue Ulang Tahun (2)

Penggemar Star Wars? 8 cake Unik Ini Bisa Jadi Ide Kue Ulang Tahun (2)

Lusiana Mustinda - detikFood
Kamis, 04 Mei 2017 19:19 WIB
Penggemar Star Wars? 8 cake Unik Ini Bisa Jadi Ide Kue Ulang Tahun (2)
Foto: iStock/The Daily Meal
Jakarta - Dengan latar luar angkasa, film ini memiliki banyak karakter berwajah seram hingga unik. Darth Vader, Stromtrooper serta Yoda dibuat dalam bentuk cake.

Merayakan 'Star Wars Day', ternyata banyak cake yang dibuat dengan tema Star Wars unik. Ada banyak hal yang dilakukan oleh penggemar untuk memperlihatkan kesukaannya terhadap sesuatu, termasuk film Star Wars. Wedding cake hingga cake untuk acara pesta bisa dibuat menyerupai karakter Star Wars aslinya. Bagaimana bentuknya?

5. Peek a Boo Star Wars Wedding

Foto: iStock/The Daily Meal
Bagi Anda yang ingin memiliki desain cake wedding unik, cara ini tentu bisa dicontoh. Terlihat klasik pada bagian depan dan unik dengan tema Star Wars dibagian belakang. Terdiri dari empat tingkatan Anda bisa membuta kejutan untuk tamu ataupun kerabat.

6. Stacked Caharacters

Foto: iStock/The Daily Meal
Bagi penggemar Star Wars, tentu Anda akan bingung jika harus memilih karakter apa yang bisa dijadikan sebagai cake. Tapi, cake yang satu ini bisa memuat beberapa karakter dalam satu cake.

Chewbacca, Stromtrooper, Yoda dan Death Stars ada di sini. Dengan penggunaan warna yang berbeda disetiap lapisannya membuat setiap kepribadian dari katakter tersebut sangat terlihat.

7. R2-D2

Foto: iStock/The Daily Meal
Walaupun bentuknya tidak berdiri, akan tetapi tema karakter R2-D2 cukup unik. Dengan pewarnaan menggunakan teknik airbrushing, droid ini bisa jadi pilihan untuk sajikan kue ulang tahun ataupun di hari spesial Anda.

8. Death Star

Foto: iStock/The Daily Meal
Walaupun Death Star menjadi tempat yang menyeramkan dalam film Star Wars. Akan tetapi justru Death Star bisa dibuat tampak elegan dengan warna putih yang cocok disajikan saat hari pernikahan.

Halaman 2 dari 5
(lus/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads