Inilah 8 Makanan Kesukaan Kim Kardashian Saat Hamil! (2)

Inilah 8 Makanan Kesukaan Kim Kardashian Saat Hamil! (2)

Tania Natalin Simanjuntak - detikFood
Jumat, 05 Jun 2015 15:35 WIB
Inilah 8 Makanan Kesukaan Kim Kardashian Saat Hamil! (2)
Foto: Getty Images
Jakarta - Mengidam makanan saat hamil ​ternyata dirasakan juga oleh Kim Kardashian. Ia mengaku jadi sangat menyukai makanan-makanan tertentu saat hamil. Keju adalah makanan kesukaannya saat ia hamil anak pertama.

Setelah frozen yogurt dan Krispy Kreme, donat yang berinisial K sama seperti namanya, Kim juga menyukai taco bell dan churros yang gurih renyah.

5. Taco bell

Foto: Delish
Walau sedang hamil, ia tak bisa menyembunyikan keinginannya untuk melahap fast food. Selain terkenal suka menghabiskan waktu bersama suaminya di gerai Wendy's, ia juga sangat menyukai Taco Bell, gerai makanan cepat saji a la Meksiko.

6. Es krim

Foto: Delish
Es krim ternyata berhasil membuat Kim tergiur bahkan saat ia sedang berpakaian rapi. Ditemui di SoHo, New York, Kim membeli soft ice cream lengkap dengan butiran meisjes warna-warni.

7. Churros

Foto: Daily Mail
Untuk kudapan yang satu ini, Kim menyebutnya 'terobsesi'. Kim selalu menyempatkan diri untuk menikmati churros kapan saja, bahkan saat Bridal Shower yang khusus dibuatkan ibunya.

8. Waffle

Foto: Design Trend
Kali ini, ia tak menikmatinya sendirian. Ia mengajak Chrissy Teigen, istri dari John Legend jika ingin menikmati waffle. Chrissy yang terkenal suka makan dan masak ini akan dengan senang hari menemani calon ibu dari dua anak ini.
Halaman 2 dari 5
(tan/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads