Potong Pizza Sambil Main Sepeda Fixie yang Unik

Potong Pizza Sambil Main Sepeda Fixie yang Unik

- detikFood
Rabu, 05 Mar 2014 10:49 WIB
foto: lostateminor.com
Jakarta - Pizza dari gerai pizza umumnya sudah dipotong menjai 8 potong. Namun, jika membuat sendiri pastinya akan sulit memotong pizza dengan pisau biasa. Pisau berbentuk sepeda fixie ini bisa membantu Anda.

Pizza juga seringkali menjadi makanan yang paling praktis sekaligus menyenangkan jika sedang berkumpul dengan teman-teman. Apalagi sehabis bersepeda bersama teman-teman. pemotong pizza yang berbentuk sepeda ini bisa jadi paduan yang pas.

Fixie Pizza Cutter, pemotong pizza yang berbentuk sepeda fixie tersedia dalam dua macam warna. Dua warna yang menarik, bumblebee dan watermelon. Bumblebee adalah pemotong pizza berwarna hitam dan kuning, sedangkan watermelon berwarna biru dan pink.

Pizza cutter ini didesain oleh DOIY, yang sengaja membuat pemotong ini dengan dua roda, lengkap dengan dudukan dan setang sepedanya. Walau kelihatannya seperti mainan, pemotong ini terbuat dari pisau cukur tajam yang dapat berputar. Karenanya perlu berhati-hati untuk memakainya di depan anak-anak.

Pemotong pizza beroda dua ini bisa Anda dapatkan di situs website DOIY, www.doiydesign.com dengan harga 347.000 rupiah.

(dni/odi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads