Sajian Lebaran Komplet ala Rieta Amilia, Ibunda Nagita Slavina

Galeri Foto

Sajian Lebaran Komplet ala Rieta Amilia, Ibunda Nagita Slavina

- detikFood
Jumat, 12 Apr 2024 21:00 WIB

Jakarta - Rieta Amilia merayakan momen lebaran bersama keluarga dan teman terdekat di kediamannya. Ia menyajikan menu ketupat lebaran komplet hingga camilan yang segar.

Rieta Amilia
Sosok yang akrab disapa Mama Rieta ini membagikan momen lebaran melalui channel YouTube miliknya. Kediamannya di sebuah apartemen dikunjungi oleh keluarga dan teman terdekat. Foto: YouTube Mama Rieta
Rieta Amilia
Begini suasana di meja makan yang ada di rumahnya. Saat itu Caca Tengker sudah datang dan langsung menikmati sajian lebaran di rumah sang ibu. Foto: YouTube Mama Rieta
Rieta Amilia
Caca Tengker menikmati ketupat lebaran itu di samping sang ibu. Ia tampak menyantapnya dengan nikmat. Foto: YouTube Mama Rieta
Rieta Amilia
Selain sajian ketupat, Mama Rieta juga menyediakan camilan segar. Berupa asinan buah rambutan. Foto: YouTube Mama Rieta
Rieta Amilia
Asinan rambutan itu merupakan kreasi dari Chef Eddrian yang merupakan teman terdekat Mama Rieta. Chef Eddrian mencampurkan jus jeruk hingga plum pada sajian asinan rambutan itu. Foto: YouTube Mama Rieta
Rieta Amilia
Kemudian, menyusul keluarga Nagita dan Raffi Ahmad datang berkunjung. Mereka juga langsung menikmati sajian ketupat lebaran di rumah Rieta  Amilia. Foto: YouTube Mama Rieta
Rieta Amilia
Begini sajian ketupat lebaran di rumah ibu dari Nagita Slavina itu. Lauk pelengkapnya komplet, ada sambal goreng kentang ati, rendang, telur balado, krecek, dan lainnya. Foto: YouTube Mama Rieta
Rieta Amilia
Camilan lain yang disiapkan oleh Mama Rieta adalah ketupat ketan. Sajian ini dinikmati bersama tape ketan item yang asam segar. Foto: YouTube Mama Rieta
Sajian Lebaran Komplet ala Rieta Amilia, Ibunda Nagita Slavina
Sajian Lebaran Komplet ala Rieta Amilia, Ibunda Nagita Slavina
Sajian Lebaran Komplet ala Rieta Amilia, Ibunda Nagita Slavina
Sajian Lebaran Komplet ala Rieta Amilia, Ibunda Nagita Slavina
Sajian Lebaran Komplet ala Rieta Amilia, Ibunda Nagita Slavina
Sajian Lebaran Komplet ala Rieta Amilia, Ibunda Nagita Slavina
Sajian Lebaran Komplet ala Rieta Amilia, Ibunda Nagita Slavina
Sajian Lebaran Komplet ala Rieta Amilia, Ibunda Nagita Slavina
Hide Ads