Seuhah! Seblak Mama Zafran yang Mlekoh Bumbunya di Cakung

Galeri Foto

Seuhah! Seblak Mama Zafran yang Mlekoh Bumbunya di Cakung

Yenny Mustika Sari - detikFood
Jumat, 26 Jan 2024 12:32 WIB

Jakarta - Warung Mama Zafran ini viral di TikTok, karena sang penjual aktif membagikan prosesnya berjualan. Lokasi gerainya ada di Cakung, Jakarta Timur.

Seblak dan basreng bojot dari Warung Mama Zafran
Dede Wiwin, pemilik dari Warung Mama Zafran juga sempat menceritakan kepada detikFood kalau dulu dirinya hanya berjualan di toko kelontong kecil. Kini, ia bisa menempati ruko 2 lantai yang nyaman untuk berjualan. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Seblak dan basreng bojot dari Warung Mama Zafran
Dulunya Dede Wiwin menawarkan seblak seharga Rp 3.000, kemudian naik menjadi Rp 8.000 dengan tambahan beberapa jenis topping. Kini Warung Mama Zafran ini berkonsep prasmanan dengan pilihan topping sekitar 50 buah. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Warung Mama Zafran, seblak hits di TikTok
Dede membebaskan sang pembeli untuk menikmati seblak di sini. Harga per topping-nya mulai dari Rp 1.000. Jadi, bisa disesuaikan juga dengan dana yang dimiliki. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Seblak dan basreng bojot dari Warung Mama Zafran
Setelah memilih topping itu, kemudian kita diarahkan ke kasir untuk dihitung dan diberikan nomor antrean. Kami memilih racikannya dengan level pedas 2. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Seblak dan basreng bojot dari Warung Mama Zafran
Dua menu yang ditawarkan Warung Mama Zafran ini adalah seblak dan basreng bojot. Keduannya tampak menggugah selera! Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Seblak dan basreng bojot dari Warung Mama Zafran
Saat pesanan seblak kami disajikan, aroma kencur langsung tercium semerbak disusul aroma gurih yang nikmat. Pertama kali menyeruput kuahnya, kami langsung menganggukkan kepala menandakan bumbunya sangat mantap. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Warung Mama Zafran, seblak hits di TikTok
Level pedas 2 menurut kami cukup pedas, tapi masih bisa dinikmati. Pedasnya juga terasa nampol buat kami yang tak begitu kuat pedas. Topping atau isian yang kami pilih juga berpadu nikmat dengan bumbunya. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Seblak dan basreng bojot dari Warung Mama Zafran
Selain seblak, Warung Mama Zafran juga menyediakan menu basreng bojot. Basreng ini digoreng dadakan, lalu disajikan bersama bumbu gurih pedas yang aroma daun jeruknya kuat. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Seuhah! Seblak Mama Zafran yang Mlekoh Bumbunya di Cakung
Seuhah! Seblak Mama Zafran yang Mlekoh Bumbunya di Cakung
Seuhah! Seblak Mama Zafran yang Mlekoh Bumbunya di Cakung
Seuhah! Seblak Mama Zafran yang Mlekoh Bumbunya di Cakung
Seuhah! Seblak Mama Zafran yang Mlekoh Bumbunya di Cakung
Seuhah! Seblak Mama Zafran yang Mlekoh Bumbunya di Cakung
Seuhah! Seblak Mama Zafran yang Mlekoh Bumbunya di Cakung
Seuhah! Seblak Mama Zafran yang Mlekoh Bumbunya di Cakung
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads