Jakarta - Makanan memang selalu jadi objek foto yang menarik. Tak terkecuali foto kreasi telur dari Michele Baldini dari Meksiko yang sangat fantastis ini. Penasaran?
Galeri Foto
Unik! Telur Goreng Berbentuk Bunga, Wajah Manusia Hingga Serigala
Seniman makanan ini hanya menggunakan telur untuk menciptakan sesuatu yang menakjubkan dengan spatulanya. Salah satu karyanya adalah serigala yang terbuat dari putih telur dan bulan yang terbuat dari kuning telur. Foto: Istimewa
Bentuknya bulat, terlihat seperti bentuk bola dunia. Kreasinya cukup menarik dan patut di follow ya Instagramnya yakni the_eggshibit. Foto: Istimewa
Sarang dan juga laba-laba pun dibuat dari putih dan juga kuning telur. Diatas teflon, ia langsung menggoreskan hasil karya indahnya. Foto: Istimewa
Game Pac Man juga jadi inspirasinya dalam menggoreskan kuning beserta putih telurnya. Menarik ya! Foto: Istimewa
Sekilas telur ini mirip dengan bentuk Strompoper ya. Matanya dibuat dari dua buah kuning telur setengah matang. Sayang untuk memakannya! Foto: Istimewa
Terinspirasi dari karya seni terkenal bernama "Starry Night" Van Gogh. Ia membentuk telur ka bawah dan ke atas menyerupai lukisan sang seniman tersebut. Foto: Istimewa
Logo Starbucks ternyata juga dibuat oleh Baldini. Sangat mirip ya? Foto: Istimewa
Seperti dua wajah yaitu pria dan wanita yang saling berdekatan. Foto: Istimewa

Bunga dan lebah juga bisa jadi inspirasi Anda untuk menyuguhkan makanan istimewa untuk si kecil. Foto: Istimewa
Miauw! Kelihatannya sih membuat telur bentuk kucing ini mudah ya. Penasaran mau coba di rumah?Β Foto: Istimewa